3 Item Fesyen Bikin Ibu Hamil Tampil Modis

Desainer Rima Bawazier
Sumber :
  • VIVA.co.id/Linda Hasibuan

VIVA.co.id – Kehamilan merupakan masa yang paling dinantikan setiap ibu di dunia. Namun, perubahan bentuk tubuh dan naik turunnya hormon membuat wanita seringkali mengeluhkan penampilannya.

Menhub Rancang Layanan Water Taxi dari Bandara Ngurah Rai ke Sanur hingga Nusa Penida

Penampilan biasanya bisa disiasati dengan gaya berbusana. Sayangnya gaya berbusana bagi wanita hamil selalu monoton karena lebih mengutamakan kenyamanan.

Hal tersebut ditanggapi berbeda oleh desainer muda Rima Bawazier. Meskipun sedang hamil, Wanita berdarah arab ini tetap terlihat modis.

Video Modus Tabrakkan Diri ke Mobil Malah Dikasih Paham Pengemudinya

Pemilik merek hijab Kaimma Malabis ini memberikan beberapa bocoran agar saat hamil tetap tampil modis. Ada beberapa outfit yang dapat dikenakan para wanita hamil, seperti outer, celana dan dress.

"Banyak yang mengatakan bahwa wanita hamil tidak dapat terlihat modis padahal mereka bisa menyiasatinya dengan beberapa item fesyen, seperti outer, celana dan dress. Meski sederhana ini dapat membantu mereka tampil stylish," ujar Rima Bawazier kepada VIVA.co.id di kawasan Jakarta Pusat, Sabtu, 4 Februari 2017.

190 Dapur Siap Beroperasi Suplai Makan Bergizi Gratis Mulai Besok, Ini Sebaran Lokasinya

Rima menuturkan bahwa outer yang dikenakan ibu hamil bisa dipadukan dengan kaus polos. Para wanita hamil lebih memasangkan bajunya  yang bersiluet lebar.

Kemudian untuk celana mereka juga bisa mengenakan celana lebar, seperti kulot dan palazzo berukuran besar. Kemudian item fesyen selanjutnya adalah dress atau atasan panjang yang memiliki motif.

"Ibu hamil dapat memilih busana atau dress dengan motif yang kalem dan simpel. Ini bisa dicoba untuk mereka yang hamil tapi ingin berpenampilan modis," ucapnya. (one)

Putri Marino

Empat Gaya Putri Marino Tetap Hits Saat Hamil

Perutnya mulai terlihat buncit.

img_title
VIVA.co.id
7 Juli 2018