Tips Padu Padan Busana Muslim Bergaya Etnik
- VIVA.co.id/Linda Hasibuan
VIVA.co.id – Mengenakan busana wastra nusantara telah menjadi sebuah hal yang populer dan tidak lagi dianggap kuno. Kini banyak orang yang berlomba-lomba untuk tampil etnik dan keren dengan kain bernilai seni tersebut.
Untuk para wanita muslimah yang ingin tampil etnik kini sangatlah mudah. Hanya saja, Anda harus memperhatikan trik padu padan gaya busananya, mulai dari kepala hingga ujung kaki.
Menurut desainer busana modest wear, Jenahara, banyak wanita yang tidak mengerti padu padan saat mengenakan busana etnik, sehingga hasil penampilannya terkesan berlebihan.
"Untuk yang ingin bergaya etnik pada busana sehari-hari harap diperhatikan padu padannya. Anda bisa menyambungkan busananya dengan basic fesyen, seperti celana hitam atau jeans," ujar Jenahara kepada VIVA.co.id di kawasan Jakarta Pusat, Rabu, 1 Februari 2017.
Jena menuturkan bahwa untuk busana daily wear utamakanlah dari sisi kenyamanannya. Anda bisa memadupadan lewat blus etnik dengan kombinasi atasan, hijab dan celana berwarna netral.
Kemudian bagi Anda yang ingin terlihat etnik, namun tetap bergaya sporty, bisa mengenakan sepatu kets dengan cutting-an yang edgy dan simpel. Ini juga dapat memberi kesan trendy pada si pemakai.
"Memakai sepatu kets bisa menjadi pilihan bagi Anda yang ingin tampil sporty. Pilih juga busana dengan siluet loose untuk menonjolkan penampilan santun Anda," lanjut Jena. (ren)