Persiapan Kezia Warouw Bersaing di Miss Universe
- Bimo Aria/VIVA.co.id
VIVA.co.id – Puteri Indonesia Kezia Warouw siap mengikuti ajang kecantikan sejagat Miss Universe. Perempuan dengan tinggi 183 sentimeter ini akan bersaing dengan finalis dari 85 negara mulai 25-30 Januari 2017 di Mall of Asia, Pasay, Metro Manila, Filipina.
Sebagai wakil Indonesia, perempuan kelahiran Jakarta, 18 April 1991 ini telah melakukan banyak persiapan. Salah satunya, belajar merias wajah dan rambut sendiri.
"Sejak awal terpilih menjadi Puteri Indonesia 2016, saya sudah melatih untuk melakukan persiapan, dengan melakukan perawatan kecantikan luar dan dalam di Taman Sari Royal Heritage Spa, belajar merias wajah dan rambut sendiri yang langsung diajarkan oleh tim make-up artist dari Moor's Professional Make Up,” kata Kezia saat konferensi pers di Graha Mustika Ratu, Senin malam, 9 Januari 2017.
Keikutsertaan Kezia di ajang Miss Universe 2016 diharapkan dapat meraih prestasi gemilang sekaligus dapat mempromosikan pariwisata dan budaya bangsa serta produk-produk asli Indonesia di dunia internasional. Kezia akan menggunakan kain Indonesia, perhiasan Nusantara, kosmetik unggulan bangsa Indonesia serta menunjukkan keramahtamahan dan keindahan bangsa Indonesia selama mengikuti karantina.
”Saya sangat berharap Puteri lndonesia yang kami kirimkan bisa meraih hasil terbaik di ajang Miss Universe, sebelumnya Yayasan Puteri lndonesia sudah dibuat bangga dengan pencapaian dari Puteri lndonesia 2015, Anindya Kusuma Putri yang berhasil meraih Top 15 dan tahun ini, Kezia harus bisa membawa pulang prestasi," kata Ketua Dewan Pembina Yayasan Puteri Indonesia, Putri K Wardhani.