Gigi Hadid: Tak Ada Model Bisa Gantikan Cindy Crawford

Gigi Hadid
Sumber :
  • Reuters

VIVA.co.id –  Gigi Hadid tidak pernah berpikir akan ada model yang bisa menggantikan supermodel senior Cindy Crawford, Claudia Schiffer dan Naomi Campbell, yang merupakan ikon catwalk tahun 80-an dan 90-an. Meski dia mengaku industri fesyen selalu mencari generasi baru yang dijadikan ikon. 

"Cindy (Crawford) dan Claudia (Schiffer) dan Naomi (Campbell) tidak ada model yang bisa melakukannya lebih baik dari mereka," kata dia, seperti dilansir dari Female First.

Sementara kekasih Zayn Malik ini mengatakan bahwa alasan mengapa Kendall Jenner, Cara Delevingne, Karlie Kloss dan dirinya menjadi model terkenal, karena industri ini membutuhkan perubahan dan generasi baru.

Meski demikian, model Stephanie Seymour sebelumnya mengatakan bahwa generasi baru supermodel saat ini bukan model sebenarnya. Sebab, media sosial membantu model-model tersebut menjadi terkenal dalam tingkat yang berbeda.

"Kami diberi kesempatan untuk melebarkan sayap di banyak industri yang berbeda karena orang mengenal kami. Mereka mulai memahami berbagai kepribadian dan bakat kami. (Instagram) adalah salah satu cara orang untuk mengenal kami, selain sekadar wajah kami," kata Gigi.

Akibatnya, wanita berusia 21 tahun ini mengaku mengalami banyak tekanan karena hal tersebut. Itu karena banyak orang yang mencampuri kehidupannya, terutama penampilannya, yang pada akhirnya mempengaruhi dirinya.

"Setiap orang mendapatkan tekanan yang datang dari media sosial. Saya tidak akan pernah mengatakan bahwa hal itu tidak mempengaruhi saya," ujar dia.

Namun Gigi yang telah tampil di sejumlah panggung mode dunia untuk rumah mode Balmain, Versace dan Chanel itu mengaku tidak membenci penampilannya. Dia mengaku menyukai tubuhnya, meski sangat atletis. Sahabat Kendall Jenner ini mengaku melakukan apapun untuk membuatnya selalu sehat, baik dan bahagia.
 

Buttonscarves Gandeng Supermodel Hijab Pertama Dunia, Halima Aden Sebagai Ikon The Crown Series