Royal, Anant Ambani Beri Jam Tangan Mewah untuk Groomsmen Seharga Rp4 Miliar
- Hindustan Times
INDIA – Pernikahan putra Mukesh Ambani, pengusaha kaya di India, menjadi perhatian jutaan pasang mata di dunia. Pasalnya, pesta perkawinan Anant Ambani dan Radhika Merchant digelar selama berhari-hari dan digadang-gadang sebagai ‘Wedding of The Year.’Â
Keluarga konglomerat itu mengadakan pesta bertabur kemewahan serta dihadiri tamu undangan spesial. Mulai dari bintang Bollywood, penyanyi internasional hingga miliarder dunia seperti Bill Gates dan Mark Zuckerberg.
Heboh Anant Ambani memberikan souvenir mewah kepada pengiring pengantin pria (groomsmen) berupa jam tangan mewah. Hal tersebut diketahui dari unggahan Instagram @theindianhorology yang memperlihatkan para groomsmen memamerkan jam tangan emas.Â
Mengutip Woman, harga satu jam tangan dari Audemar Piguet berwarna gold (emas) dibanderol USD250 ribu setara Rp4,02 miliar. Anant Ambani juga menghadiahkan jam tangan mewah kepada 'tamu pilihan', yakni Shah Rukh Khan, Ranveer Singh, Shikhar Pahariya, dan Veer PahariyaÂ
Jam tangan Audemars Piguet Royal Oak Perpetual Calendar merupakan edisi terbatas, hanya ada 25 buah saja. Diketahui jam tangan berharga fantastis untuk para groomsmen dan tamu spesial didesain secara khusus.Â
Jam tangan yang dikustomisasi yang diberikan oleh Anant Ambani ini memiliki casing emas merah muda 18K berukuran 41 mm dan tebal 9,5 mm. Bagian belakang terbuat dari kristal safir serta mahkota yang dikunci dengan sekrup.Â
Mempunyai pelat jam berwarna emas merah muda dengan pola Grande Tapisserie, penghitung waktu berwarna biru, penanda jam berwarna emas merah muda, dan jarum jam Royal Oak dengan lapisan luminescent.
Anant Ambani diketahui pribadi yang gemar mengoleksi jam tangan dengan harga fantastis. Salah satu koleksinya adalah The Patek Philippe Grandmaster Chime 6300G-010 seharga USD 9 juta atau Rp 144,9 miliar.Â
Putra bungsu pemilik Industri Reliance itu melangsungkan pernikahan mewah dengan Radhika Merchant di Jio World Convention Center di Mumbai pada Jumat, 12 Juli 2024. Perayaan pernikahan dilanjutkan dengan upacara Shubh Aashirwad di keesokan harinya, yakni Sabtu, 13 Juli 2024.
Pernikahan yang digelar begitu glamor hanya menghabiskan 0,5 persen dari total kekayaan bersih keluarga Mukesh Ambani.Â