Hari Raya Makin Dekat, di Sini Tempatnya Cari Inspirasi Baju Lebaran

Modest Fashion Hype
Sumber :
  • VIVA.co.id/Rizkya Fajarani Bahar

JAKARTA  – Menjelang datangnya Hari Raya Idul Fitri, banyak umat Muslim yang mulai mencari busana terbaiknya. Mendekati Lebaran, tidak sedikit pusat perbelanjaan yang mengadakan diskon besar-besaran terutama untuk kebutuhan pakaian Lebaran.

Bukan Hanya Tren, Ini 7 Alasan Penting Hentikan Over Consumption Baju Sekarang Juga

Mencari inpirasi baju yang akan dikenakan untuk Lebaran bisa dari berbagai sumber mulai dari media sosial, para influencer bidang fashion, hingga mengunjungi acara-acara fashion show yang memamerkan hasil karya para desainer ternama Indonesia. Biasanya, di acara fashion show akan hadir beragam merk pakaian yang mengeluarkan koleksi terbaru untuk musim tertentu termasuk koleksi hari raya. Inspirasi itu bisa didapatkan pada Modest Fashion Hype yang dirancang untuk merayakan keindahan dan keragaman fashion modest dengan menghadirkan berbagai tenant fashion ternama seperti Kalasiris, IFS x Numaa, Merche, Manzone, Aleza, Kami., The Shahdan, dan Hareem.

"Modest Fashion Hype tidak hanya akan menjadi pusat perhatian bagi para penggemar fashion, tetapi juga bagi mereka yang ingin memperdalam pemahaman mengenai kehidupan selama bulan Ramadhan," ujar Cornelius Ardi Singal, General Manager FX Sudirman, dalam pernyataannya, dikutip Kamis 28 Maret 2024.

Pesona Tak Tertahankan! Kimberly dan Paula Bersinar di Panggung Fashion Meski Hati Sedang Terluka

Acara fashion show ini menarik minat para pengunjung bukan hanya dengan cara mamerkan koleksi terbaru dari brand atau desainer-desainer ternama, melainkan juga ada talkshow inspiratif seputar make up yang nantinya cocok dipakai ketika hari raya. Selama Ramadan, ada juga sesi tausiyah, yang mana lewat acara ini diharapkan dapat memberikan inspirasi dan pengetahuan yang berharga bagi para pengunjung.

Ini Alasan Bali Jadi Salah Satu Destinasi Fesyen Bergengsi Dunia

Selain itu, Modest Fashion Hype juga akan diramaikan dengan live music dari bintang ternama seperti Bisma Karisma, Araji dan masih banyak lagi di setiap hari untuk menemani buka puasa, menciptakan suasana yang hangat dan menyenangkan. Jadi, sekali datang pengunjung bukan hanya mendapatkan inspirasi soal pakaian yang akan dikenakan pada hari raya, melainkan juga sambil menikmati live music dan hiburan.

"Kami ingin Ramadhan tahun ini menjadi lebih berarti, tidak hanya dengan perayaan, tapi juga dengan berbagi. Melalui Modest Fashion Hype, kami mengajak semua pengunjung untuk turut serta dalam kegiatan donasi bagi anak-anak yatim piatu. Ini adalah kesempatan bagi kami dan para pengunjung untuk berkontribusi secara positif di bulan yang suci ini," jelas Cornelius Ardi.

Menurut Cornelius Ardi, FX Sudirman berkomitmen untuk menghadirkan acara yang tidak hanya menghibur namun juga memberikan dampak sosial positif.

"Modest Fashion Hype terbuka untuk umum dan kami mengundang semua masyarakat Jakarta dan sekitarnya untuk menjadi bagian dari perayaan fashion dan kebaikan ini," jelasnya.

Busana Muslim

Ketika Modest Fashion Tak Lagi Terbatas pada Desain Konvensional

Tidak hanya sekadar tampil syar’i, kini modest fashion mampu mengakomodasi berbagai kebutuhan perempuan

img_title
VIVA.co.id
7 November 2024