Tips Merawat Kulit di Tengah Polusi Udara, Salah Satunya Pilih Skincare dengan Bahan Ini
- Freepik/drobotdean
VIVA Lifestyle – Tinggal di negara dengan iklim tropis seperti Indonesia tentu saja berdampak pada kesehatan kulit kita yang lebih rentan terhadap banyak masalah. Ditambah lagi dengan kondisi polusi udara yang memburuk.
Dr. dr. Eka Ciptasari, SpKK, FINSDV, FAADV mengungkapkan bahwa kunci perawatan kulit di tengah polusi udara di negara dengan iklim tropis adalah dengan memilih produk yang mengandung banyak antioksidan.
"Antioksidan seperti vitamin C dan E dapat membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas yang dihasilkan polusi udara. Menggunakan produk perawatan kulit yang mengandung antioksidan bisa membantu untuk menjaga elastisitas dan kecerahan kulit," ujarnya di acara A Signature Premium Skin Treatment Niance Switzerland and Beauty Talk Show di Luxury Spa Apurva Kempinski Bali, Kamis, 23 November 2023.
Selain itu, ia juga berpesan untuk menggunakan sunscreen atau tabir surya setiap hari dengan benar untuk melindungi kulit dari sinar UV dan radikal bebas. Selain mengaplikasikannya dengan rutin, tabir surya juga wajib re-apply atau diaplikasikan ulang.
Yang juga tak kalah penting adalah menjaga kelembapan kulit dengan menggunakan pelembab.
"Polusi udara dapat membuat kulit menjadi kering dan kusam. Gunakan pelembap sesuai jenis kulit agar tetap terhidrasi. Hindari paparan langsung polusi. Jika memungkinkan, menghindari berada di luar ruangan saat tingkat polusi udara tinggi dan gunakan masker pelindung," tambahnya.
Dalam acara itu, Niance juga memperkenalkan rangkaian produk skincare mereka untuk iklim tropis, mulai dari cleanser, toner, serum, moisturizer, sunscreen hingga face mist untuk anti iritasi dan menenangkan kulit.
Produk mereka diketahui merupakan kombinasi dari bahan-bahan aktif, alami dan natural yang berstandard tinggi yang telah teruji secara klinis, terutama diperuntukkan bagi orang-orang dengan kulit normal yang membutuhkan perawatan anti aging dan peremajaan sehingga kulit terlihat lebih sehat dan awet muda. Produk skincare ini juga bervariasi, mulai dari diperuntukkan bagi mereka yang punya kulit berminyak, kering hingga hiperpigmentasi.
dr. Rininta Christabella, Founder Niance Switzerland for Indonesia, di bawah naungan PT. Makmur Aroma Sejahtera mengatakan bahwa A Signature Premium Skin Treatment Niance Switzerland and Beauty Talk Show with Dr. dr. Eka Ciptasari, SpKK, FINSDV, FAAD adalah acara kolaborasi NIANCE Switzerland for Indonesia dengan Luxury Spa Apurva Kempinski Bali.
"The Apurva Kempinski Spa adalah official partner kita kurang lebih sudah satu tahun. Saya juga mengundang dr. Eka untuk bincang-bincang cantik membahas tips dan trik awet muda dan tampil lebih percaya diri," ungkapnya dalam kesempatan yang sama.