Raline Shah Kenakan Kebaya di Festival Cannes, Jadi Sorotan

Raline Shah
Sumber :
  • dok pri

VIVA Showbiz – Cannes Film Festival 2023 yang digelar sejak 16 hingga 27 Mei 2023 di Palace of Festival and Congress of Cannes, Prancis berhasil menarik perhatian. Diketahui aktris cantik Raline Shah tampak hadir dalam pemutaran film Firebrand.

Padahal Batik Sudah Diakui UNESCO, Sayangnya Pengrajinnya Terus Berkurang

Kehadiran Raline Shah pada Minggu waktu setempat berhasil mencuri perhatian terlebih dirinya yang menggunakan kebaya di Red carpet acara tersebut. Dalam berbagai unggahan di media sosial, terlihat Raline Shah menggunakan kebaya berwarna biru yang menjuntai hingga ke lantai. Scroll lebih lanjut ya.

Raline juga memilih memadukan kebayanya itu dengan kain batik berwarna merah bata. Raline juga terlihat memadukan batik birunya itu dengan kalung berlian dengan warna senada.

Ramai Dijodohkan Netizen, Raline Shah Ungkap Awal Kedekatan dengan Siwon Super Junior

Hari ini aku menggunakan kebaya aku dan [kain] batik buat premiere film yang kedua,” tulis Raline di akun Instagram pribadinya.

Kaget Banyak Temannya yang Menikah, Punya Anak Lalu Cerai, Raline Shah: Lah Bisa?

Sementara itu usut punya usut kebaya yang dikenakan Raline Shah itu adalah kebaya yang dirancang oleh rumah mode couture ternama Tanah Air, yakni Maison Baaz Couture. 

Dalam keterangannya di akun instagram resmi Maison Baaz Couture Raline Shah meminta langsung untuk membuatkan kebaya dengan sentuhan modern. Pihak rumah mode mengambil inspirasi dari tokoh wayang kulit tradisional Dewi Citrawati.

Dewi Citrawati digambarkan sebagai sosok wanita yang sabar, setia, pantang menyerah, dan pribadi yang lemah lembut dan kecantikannya membuatnya diincar oleh para raja,” demikian bunyi keterangan dalam unggahan Instagram stories rumah mode tersebut.

Raline Shah

Photo :
  • dok pri

Lebih lanjut pemilihan warna biru untuk kebaya yang dikenakan Raline Shah itu menyimbolkan kepercayaan dan loyalitas dan warna tersebut selaras dengan kulit Raline Shah yang berseri. 

Kemudian untuk pada bagian kereta kebaya dibuat bentuk menyerupai "Gunungan Wayang" yang berbentuk kerucut atau menunjuk ke atas melambangkan kehidupan manusia.

“Semakin tinggi ilmu dan semakin tua usia, semakin mengerucut (Golong Gilig) manunggaling jiwa, rasa, cipta, karsa, dan karya dalam hidup kita, semakin dekat dengan Pencipta kita,” lanjut unggahan rumah mode tersebut.

Sontak saja penampilan Raline Shah yang menggunakan kebaya dalam Red carpet pemutaran film Firebrand menuai banyak komentar pengguna media sosial.

America punya Anne Hathaway, Indonesia punya Raline Shah,” ujar netizen.

mashaAllah udh cantik smart nasionalis lg,” kata lainnya. 

mb raline emang the best gw sebut dia cantik, berkelas, cinta budaya dan berkoneksi,” komentar netizen.

cantik bgt mbak raline,” komentar lainnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya