Deretan Selebritis Tampak Cantik dengan Pulasan Make Up Ikawati Fitria

Lesti Kejora.
Sumber :
  • Instagram @lestykejora.

VIVA Lifestyle – Nama Ikawati Fitria mungkin sudah tidak asing di dunia Make Up Artist (MUA). Wanita asal Malang Jawa Timur ini diketahui pernah merias sejumlah selebritis tanah air. 

Lesti Kejora Mendadak Dilarikan ke Rumah Sakit, Rizky Billar Panik!

Sebut saja Aurel Hermansyah pada 2022 lalu. Dalam unggahannya, Aurel terlihat cantik dengan riasan simpel namun elegan. Selain itu selebgram Mirriam Eka juga pernah menggunakan jasanya saat menikah dengan Julian Jacob pada awal tahun 2023 ini.

Ada juga pedangdut Lesti Kejora ada juga Glenca Chysara saat menggelar acara pengajian jelang pernikahannya pada November 2022 lalu. Hingga Dinda Hauw.

Reaksi Santai Ashanty Saat Tahu Aurel Jadi Korban Penipuan Fico Fachriza
Young Lex Akhirnya Minta Maaf usai Tuding Atta Halilintar Tukang Jiplak Konten

Ikawati diketahui sudah terjun menjadi MUA sejak sepuluh tahun yang lalu, awal mulanya dia mengikuti beauty class kemudian mulai membuka jasa make up untuk acara wisuda danberkembang menjadi merias pengantin.

Dalam bermake up, Ikawati sendiri memiliki ciri khas Make Up natural make up jadi tidak menghilangkan fitur asli wajah tetapi menonjolkan yang bisa ditonjolkan dan menutupi kekurangan dengan menggunakan warna yang masih soft natural seperti soft pink, soft peach dan lain-lain.

“Aku banyak terinspirasi dan termotivasi dari Make Up Idol Korea dengan ombre lips dan wing liner yang saat ini menjadi ciri khas. Banyak belajar dan jam terbang inilah aku akhirnya memberanikan diri dan memiliki ciri khas sendiri yang kalau orang melihat ini hasil karya tanganku, ujar Ikawati Fitria.

Tahun 2023 ini menjadi tahun ke-10 dirinya berkarya di dunia Make Up. MUA asal Malang ini membagikan ceritanya dalam membangun Ikea Makeover di dalam acara 10 Tahun Berkarya dengan mengambil tema “The Beauty of Love” yang dihadiri sejumlah selebritis. 

Lesti Kejora & Aurel Hermansyah

Lesti Kejora & Aurel Hermansyah

Photo :
  • IG @aurelie.hermansyah

Selain itu di dalam perayaan 10 tahun berkarya ini juga akan ada pagelaran The First Musical Drama sebagai pemerannya adalah Alifhia dan Reza, Hamidah dan Farhad (akan turut serta dalam runway), Satya Salsabila dan Alvita Marsha, Mila Alawiyah & Hesti Natia dan akan ada Ghea Indrawari salah satu finalis Indonesia Idol yang akan berduet dengan Ikawati Fitria dengan membawakan lagu yang sedang viral di tiktok yaitu lagu Ghea yang berjudul Rasa Cinta Ini yang akan memeriahkan perayaan 10 tahun berkarya “The Beauty of Love”.

Salma Salsabil dan Dimansyah Laitupa

Pertunangan Salma Salsabil dan Dimansyah Laitupa Diterpa Isu Dadakan, Ini Klarifikasi dari MUA

Kameela juga menjelaskan bahwa mereka baru diberi informasi mengenai identitas klien, yakni Salma Salsabil, satu jam sebelum acara dimulai.

img_title
VIVA.co.id
13 Januari 2025