MUFFEST+ 2023 Dibuka, Gerbang Indonesia Jadi Kiblat Fashion Muslim

Muffest+ Road to IN2MOTIONFEST.
Sumber :
  • VIVA/Rizkya Fajarani Bahar

VIVA Lifestyle – Maraknya penggemar fashion di Indonesia juga meningkatkan peluang bagi industri fashion Muslim untuk semakin dikenal di kancah internasional. Sebagai negara dengan penduduk mayoritas beragama Islam, Indonesia menjadi salah satu negara yang melahirkan tren-tren busana Muslim.

Ketika Modest Fashion Tak Lagi Terbatas pada Desain Konvensional

Perkembangan tren busana Muslim tentunya juga berkat dukungan dari berbagai pihak. Bukan hanya karya-karya para desainer yang apik tetapi juga terlibat industri-industri retail hingga dukungan dari pemerintah. Salah satunya adalah dengan diadakannya acara fashion seperti Muffest+ Road to IN2MOTIONFEST yang diadakan pada 7-10 Maret 2023 di The Westin Hotel Kuningan, Jakarta.

Muffest+ Road to IN2MOTIONFEST.

Photo :
  • VIVA/Rizkya Fajarani Bahar
Bukan Hanya Tren, Ini 7 Alasan Penting Hentikan Over Consumption Baju Sekarang Juga

"Acara ini diadakan sebagai salah satu tindak lanjut dari perintah Presiden dan Wapres, agar Indonesia bisa menjadi tempat acara modest fashion yang menjadi rujukan dunia. Indonesia punya potensi yang besar untuk jadi market sekaligus produsen untuk melakukan itu," kata Direktur Departemen Ekonomi dan Keuangan Syariah Bank Indonesia Ita Rulina, dalam konferensi pers Muffest+ 2023 di Jakarta, Selasa 7 Maret 2023.

Sementara itu, pemerintah juga berusaha memberikan dukungan kepada para pelaku industri fashion Muslim di Tanah Air. Selain untuk mendukung perkembangan dunia fashion, ajang pameran busana Muslim juga dapat meningkatkan perekonomian Indonesia dengan mendatangkan para investor lokal maupun mancanegara.

Mengintip Tren Modest Wear di Tahun 2025, Feminin Hingga Suistainable Bakal Happening

Mengingat penduduk Indonesia yang mayoritas beragama Islam, maka para pelaku industri fashion juga harus bersiap menjadi pusat tren mode fashion Muslim dunia.

Koleksi modest wear desainer Ria Miranda

Photo :
  • VIVA/Sumiyati

"Saya rasa hampir seperempat penduduk dunia adalah umat Muslim dan Indonesia menjadi salah satu negara Muslim terbesar. Jadi sangat wajar kalau kita mendominasi fashion Muslim dunia," pungkasnya.

Acara ke-8 kali ini mengusung tema Muffest+ Road to IN2MOTIONFEST. Sesuai dengan judulnya yang merupakan singkatan dari Indonesia International Modest Fashion Festival, acara ini juga sebagai ajang untuk mendongkrak popularitas fashion Indonesia untuk menjadi pusat mode busana Muslim dunia.

"Kita bawa Muffest sebagai event yang lebih terbuka dan jembatan untuk kita mendorong Indonesia jadi pusat mode busana muslim dunia," terang kata Lisa Fitria selaku Vice Chairman IFC sekaligus Project Director Muffest 2023.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya