Bisnis Kosmetik Rambah Pasar Asia Tenggara, Ini 4 Tips Bagi Pengusaha Milenial
- Dok. Istimewa
VIVA Lifestyle – Menjalani bisnis kosmetik seringkali disebut-sebut sebagai peluang usaha yang sangat menjanjikan. Hal ini karena kosmetik sudah menjadi kebutuhan primer yang dibutuhkan oleh semua kalangan. Tidak hanya untuk mempercantik wajah, kini kosmetik pun dibutuhkan untuk menjaga kesehatan kulit. Produk-produk kosmetik, tentunya akan terus berkembang dan akan mulai bervariatif di tahun kedepan. Melihat peluang tersebut, maka tidak ada salahnya jika mencoba peruntungan untuk membuka toko kosmetik.
Hampir 3 tahun berdiri, salah satu kosmetik Tanah Air, Glam Shine Cosmetics selangkah lebih dekat dalam menembus pasar Asia Tenggara. Hal ini dibuktikan dengan partisipasinya di dalam event Bangkok Beauty Show dan K-Beauty Expo di Bangkok, Thailand, yang di selenggarakan pada tanggal 15 - 17 Desember 2022.
Event Bangkok Beauty Show dan K-Beauty Expo kali ini merupakan event tahunan ke-tiga yang diikuti oleh lebih dari 120 merk kecantikan dari Thailand dan Korea. Pada event ini juga Glam Shine Cosmetics menjadi satu-satunya merk kecantikan dari Indonesia yang hadir berpartisipasi. Selain memperkenalkan produk-produk perawatan wajah dan rias, Glam Shine juga ingin memperluas jaringan distributor dengan sistem poin reward yang tinggi.
Bagi Anda yang ingin mencoba peluang bisnis kosmetik, cobalah beberapa tips yang bisa dilakukan berikut ini:
1. Cari Lokasi Strategis
Melansir dari Bizfluent, tips pertama bagi yang ingin membuka toko kosmetik adalah mencari lokasi yang strategis. Tips yang satu ini menentukan keberhasilan dari usaha yang satu ini. Karena dengan membuka toko di tempat strategis, maka keuntungan pun akan didapatkan jauh lebih banyak. Maka dari itu, carilah lokasi yang strategis untuk membuka toko kosmetik yang akan dijalankan, seperti di dekat kantor, dekat kampus, atau di pinggir jalan yang mudah dijangkau oleh orang-orang.
2. Buatlah Rencana Bisnis
Langkah kedua dalam memulai bisnis toko kosmetik adalah membuat perencanaan bisnis. Anda dapat membuat konsep bisnis.
Kiprah Glam Shine Cosmetics di industri kecantikan Indonesia tentunya sudah tidak diragukan lagi. Sejak didirikan oleh pasangan Shindy Samuel dan Rendy Samuel pada awal masa pandemic di tahun 2020 hingga 2022 ini, Glam Shine tetap menjadi alternatif produk kosmetik di tengah pasar kosmetik di Indonesia.
Kosmetik Glam Shine memiliki keinginan untuk menjadi pilihan utama masyarakat dalam memilih produk kosmetik dan perawatan kulit. Tidak hanya di Indonesia, tapi juga di dunia.
3. Promosi secara online
Cara tercepat untuk menarik perhatian pembeli adalah dengan membuatkan akun media sosial toko. Unggah produk-produk yang Anda jual di media sosial.
Saat dikonfirmasi ke Owner Glamshine, Rendy dan Shindy Samuel mengatakan bahwa bisnis kosmetik merupakan salah satu peluang usaha yang menjanjikan bagi anak muda.
"Kami melihat ada peluang bisnis disini. Kami sangat optimis untuk bisa bersaing dengan brand negara lain dan bisa berebut pangsa pasar dunia," kata Rendy kepada awak media baru-baru ini.
4. Berikan Pelayanan Secara Maksimal
Agar pelayanan toko kosmetik Anda maksimal, maka Anda perlu harus mempelajari seluk beluk dari produknya, misal manfaat, kandungan hingga cara pemakaian dari produk itu. Dengan demikian Anda juga dapat memberikan sesi konsultasi yang bermanfaat kepada pembeli.