Lewat JMFW 2023, Fashion Muslim Indonesia Didorong Tembus Pasar Dunia

Jakarta Muslim Fashion Week (JMFW) 2023.
Sumber :
  • VIVA/Sherly (Tangerang)

VIVA Lifestyle – Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mendorong brand atau merek lokal asal Indonesia mampu tembus ke pasar fashion atau busana dunia. Salah satu caranya adalah melalui Jakarta Muslim Fashion Week (JMFW).

Pemerintah Permudah Prosedur Penyaluran Pupuk Subsidi, Berlaku Januari 2025

Menurutnya, hal ini sangat mungkin terjadi setelah melihat perkembangan bisnis fashion terutama untuk busana muslim saat ini.

Busana Muslim Karya Ida Royani

Photo :
  • ISEF
Kasus Tom Lembong, Kejagung Juga Diminta Periksa Eks Mendag Lainnya

"Daya beli model produk fashion meningkat 6,1 persen dalam empat tahun terakhir dan terus meningkat. Hal ini pun membuat kita optimis Indonesia bisa masuk ke pasar fashion dunia," katanya di JMFW 2023, ICE BSD, Tangesang, Kamis, 20 Oktober 2022.

Lanjut dia, bukan cuma daya beli, namun terdapat faktor lainnya yang mendorong Indonesia, dapat mewujudkan targetnya untuk masuk ke pasar fashion dunia, hingga menjadi kiblat fashion muslim.

Mengintip Tren Modest Wear di Tahun 2025, Feminin Hingga Suistainable Bakal Happening

"Potensi pasar muslim sangat besar, ada dua hal yang diyakini, bila Indonesia mampu berkiprah lebih besar lagi. Salah satunya, populasi muslim dunia setara 25 persen total populasi dunia.  Tahun 2060 jumlahnya prediksi meningkat 30 persen dari populasi dunia," ujarnya.

Koleksi modest wear milameilia

Photo :
  • Dok. Istimewa

Pada pengembangan muslim fashion dan model fashion ini, turut menjadi salah stu konsern atau fokus  Kemendag yang bekerjasama dengan KADIN.

Pada event pameran busana ini, sebanyak 144 designer yang terlibat dan sekitar 1000 busana akan dipamerkan hingga 22 Oktober 2022.

Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan atau Zulhas bersama Mentan

Dituding Ruwet dan Bertele-tele, Pemerintah Pangkas Birokrasi Penyaluran Pupuk Subsidi

Pemerintah resmi mempermudah prosedur penyaluran pupuk subsidi. Hal ini dilakukan karena berbelit-belitnya birokrasi untuk penyaluran pupuk subsidi kepada para petani.

img_title
VIVA.co.id
12 November 2024