Tas Preloved Branded Jadi Lahan Dapat Cuan, Ini Tipsnya

Tas branded preloved
Sumber :
  • instagram.com/irresistible.bazaar

VIVA Lifestyle – Dunia fashion adalah dunia yang tidak pernah mati. Fashion selalu berubah dan memiliki trend-nya sendiri di setiap zamannya dan menyajikan banyak hal baru salah satunya adalah tren preloved branded. Namun, dengan adanya tren pengguna preloved branded atau high-end ini tidak menutup kemungkinan untuk menemukan fashion items yang tidak terpaku oleh musim. 

Milenial Kalah! Dinilai Pinter Cari Uang, Soal Fesyen Gen Z Lagi Suka Tenteng Chanel

Selain itu, belanja preloved branded item atau high-end memiliki nilai investasi tinggi, karena beberapa merek branded atau high-end memiliki harga jual yang semakin tinggi untuk produk yang sudah tidak diproduksi kembali di pasaran.  Yuk scroll untuk artikel lengkapnya.

“Masih banyak masyarakat merasa tabu dengan kata “preloved”, padahal barang preloved terutama high end branded kualitasnya masih bagus jadi gak perlu malu atau gengsi. Selain itu, barang-barang preloved high- end branded high itu unik, gak terpaku oleh musim,” kata Founder Irresistible Bazaar & Irress Urban Bazaar, Marisa Tumbuan dalam keterangannya.

6 Trik Cerdik Beli Preloved Tas Branded, Biar Cuan dan Gak Kena Tipu!

Tidak hanya itu saja, Marissa juga menyebut bahwa beberapa memiliki nilai investasi dan yang pastinya Go Green.

Sisterhood Modest Bazaar, Berburu Baju Lebaran Hingga Menu Berbuka

“Karena kita menyelamatkan lingkungan dari limbah tas, baju atau sepatu. Hal ini yang menginspirasi saya untuk terus menumbuhkan peminat preloved branded item ini di Indonesia melalui Irresistible Bazaar dan Irress Urban Bazaar. ” kata dia.

Sebelumnya, Marrisa juga sempat mengungkap terkait seberapa menguntungkan berbisnis barang preloved seperti tas bermerek, dua menyebut semua itu bergantung pada kondisinya dan pada saat pemakaian. Maka dari itu kata dia, sangat penting menjaga kondisinya tas dengan baik agar ketika ingin dijual masih memiliki nilai jual yang baik.

Selain dari kondisi, wanita berhijab ini juga menyebut beberapa kriteria yang membuat tas preloved memiliki harga jual kembali yang tinggi adalah jenis dari tas itu sendiri. Sebagai contoh tas Chanel Classic, Hermes dan Louis Vuitton yang memiliki model tas abadi akan memiliki harga yang baik.

"Tapi soal harga itu bisa naik atau bahkan turun itu ditentukan pada demand kalau banyak otomatis harga bertahan. Tapi ada barang yang baru ternyata harganya mahal tapi barang pre lovednya orang gak suka modelnya bisa turun," jelas dia.

Untuk diketahui, menghadirkan lebih dari 60 trusted seller, Irresistible Bazaar kembali digelar di Main Atrium, Gandaria City, mulai  28 September hingga 2 Oktober 2022 mulai pukul 10:00-22:00 WIB.

Bazar ini  menjamin semua branded item yang ada merupakan preloved branded yang berkualitas dan terjamin keasliannya. Pengunjung akan diberikan pilihan lebih dari 1.000 koleksi tas dan produk fashion dari merek - merek ternama dari seluruh dunia.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya