Ramaikan Mal Grand Indonesia, Para Selebriti Keren Tampil Street Style

Anji
Sumber :
  • ist

VIVA – Deretan selebriti top Tanah Air tampak wara-wiri di salah satu gerai fashion di kawasan Mall Grand Indonesia pada Jumat siang WIB 22 April 2022. Ada apakah gerangan?

Hedi Yunus, Anji, Tika-Udjo & Oddie Project Pop, Augie Fantinus, Kevin Julio, Rikas Harsa, Govinda Band, Dwi Andhika dan Chika Jessica terlihat ikut meramaikan event peresmian dibukanya outlet salah satu brand outfit perlengkapan aktivitas outdoor.

Ya, grand opening New Concept Store The North Face Indonesia di Grand Indonesia ditandai dengan meriah sebagai sebuah awalan eksplorasi tanpa henti dari The North Face. Melalui tagline 'From The Mountain Top To The City Street', menjadikan produk-produk The North Face semakin bisa dinikmati oleh banyak kalangan.

Sekaligus menggeser cara pandang terhadap brand The North Face yang hanya bisa gunakan dalam aktivitas outdoor seperti hiking ataupun mountaineering.

New Concept Store The North Face saat ini menjadi momen penting atas hadirnya produk Urban Exploration di Tanah Air , dengan menyasar generasi baru yang lebih energik dan fashionable.

Ada dua target utama dalam memenuhi kebutuhan generasi tersebut, yaitu The Venturers yang sangat menyukai street trends, sekaligus menggunakan produk yang eksklusif dan limited dari brand ternama, serta memiliki street functionality.

Selain itu juga, para The Originators juga menjadi perhatian dari kemunculan produk Urban Exploration The North Face, seperti penyuka contemporary style, minimal aesthetic, meticulous detail dan city functionality.

"Para Venturer pada dasarnya adalah Konsumen Jalanan. Mereka mengikuti budaya dan tren jalanan, mereka mengejar merek dan produk yang populer, dan mereka selalu mendambakan edisi terbatas dan produk khusus," ujar keterangan dari Anita Hartanus, selaku Brand Manager The North Face Indonesia saat pembukaan New Concept Store The North Face Indonesia di Grand Indonesia pada Jumat 22 April 2022.

Curhat Sandrinna Michelle yang Pesannya Dibalas Roberts Junior 8 Jam Sekali

"Dan, The Originators pada dasarnya adalah Konsumen Kota. Mereka mencari estetika kontemporer, mereka lebih suka gaya minimal, mereka mendambakan detail yang teliti," jelasnya.

Atraksi Kesenian Aceh Meriahkan Pembukaan PON XII 2024

Selain itu, sebagai produk yang mewakili product line Urban Exploration, The North Face juga mencoba untuk menyeimbangkan antara utilitas dan fashion saat berada diluar ruangan.

Opening Ceremony PON XII di Sumut, Ada Rekayasa Lalu Lintas di Sekitar Stadion Baharuddin Siregar

Hal ini menjadi gambaran bagaimana sebuah trend diperkotaan lebih mengutamakan desain yang inovatif, teknologi premium, serta fabrikasi dan material yang telah disempurnakan untuk memenuhi kebutuhan para Urban Explorer.

The North Face didirikan pada 1966 dan secara konsisten membantu para atlet dalam mempersiapkan perlengkapan profesional mereka untuk berbagai kegiatan di luar ruangan.

Saat ini, The North Face adalah merk outdoor brand terkemuka di dunia, menciptakan produk-produk yang telah teruji ketangguhannya oleh para atlet dan terbukti dalam ekspedisi yang mengeksplorasi batas limit potensi manusia.

The North Face berusaha melindungi “outdoor playground” dan meminimalkan dampak negative kepada bumi ini melalui program “sustainability”. Produk North Face tersedia di premium retail olahraga di seluruh dunia dan berkantor pusat di Denver, Colorado.

Jirayut

Aksi Kocak Jirayut Selebrasi ala Marselino Ferdinan Usai Cetak Gol di Laga Mini Soccer, Netizen: Harus Masuk Timnas Nih

Belum lama ini Mini Soccer Clash diramaikan dengan serangkaian momentum menarik dan menjadi sorotan untuk publik. Hal itu karena kegiatannya diikuti selebriti tanah air.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024