Indonesia Fashion Week 2022 Resmi Dibuka dengan Parade 40 Desainer

ILustrasi Model mengenakan busana rancangan Poppy Dharsono pada malam penutupan Indonesia Fashion Week (IFW) 2019 di Jakarta Convention Center, Jakarta, Minggu, 31 Maret 2019.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto

VIVA –  Perhelatan akbar Indonesian Fashion Week (IFW) 2022 akhirnya secara resmi telah kembali di gelar setelah pada tahun lalu sempat absen.  Indonesian Fashion Week (IFW) 2022 resmi dibuka pagi tadi mulai 13-17 April 2022, secara offline di Jakarta Convention Centre.

Indonesian Fashion Week (IFW) 2022 ini menjadi tanda kembali bangkitnya industri fesyen Indonesia yang sempat terkena imbas pandemi Covid-19.  Momen ini juga menjadi penyemangat bagi para pelaku industry fesyen tanah air untuk terus menciptakan karya-karya terbaiknya.

Peresmian perhelatan Indonesian Fashion Week (IFW) 2022, dimulai dengan opening ceremonial yang meriah dengan tarian nusantara persembahan Dinas Parekraf DKI Jakarta yang menggabungkan seluruh tarian dari berbagai daerah di Indonesia disuguhkan untuk menyambut para tamu undangan.

Hadir juga dalam acara tersebut Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Angela Tanoesoedibjo, Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta, Adhika Permata, Dirjen Kebudayaan Kemendikbud dan perwakilan dari para sponsor serta media.

Dengan riasan wajah dan rambut special yang dibuat khusus oleh Wardah sebagai Official Make Up and Hair do untuk IFW 2022, 4 icon model IFW 2022 ikut tampil membuka parade dari 40 desainer pilihan yang tampil dalam acara pembukaan ini. Masing-masing desainer menampilkan karya-karya terbaiknya dengan beragam jenis  koleksinya yang menarik. Selain menghiasi seluruh slot fashion show di IFW 2022, di minggu pagelaran ini, Wardah juga akan membagi tren riasan dan rambutnya dalam sebuah konfrensi kecantikan dan juga fashion show. 

Indonesia Fashion Week (IFW) 2022 kali ini diharapkan bisa membawa gairah baru dan menginspirasi pelaku industri fesyen juga UMKM untuk terus berkarya dan mengembangkan kreatifitas. Apalagi perkembangan teknologi saat ini sangat membantu memberikan kemudahan dalam berbisnis.

Oleh karena itu, Tokopedia sebagai salah satu market place terbesar di tanah air turut mendukung mensukseskan ajang Indonesian Fashion Week (IFW) 2022, dengan menjalankan bazaar online untuk seluruh tenant yang terlibat di IFW 2022. Selain itu, kita juga bisa menyaksikan fashion show IFW 2022 dalam format live streaming secara eksklusif di platform Tokopedia Play.

“Tokopedia berkomitmen untuk #SelaluAdaSelaluBisa memberikan panggung kepada pegiat usaha dan membantu masyarakat dalam memenuhi berbagai kebutuhan, termasuk kebutuhan akan produk fesyen,” kata Falah Fakhriyah selaku AVP of Category Development Tokopedia.

Ada Banyak Promo Setiap Jam di Tokopedia, Awas Jangan Sampai Ketinggalan

“Berangkat dari komitmen tersebut, kami berterima kasih telah diberikan kepercayaan menjadi Official Marketplace dan Ticketing Partner Indonesia Fashion Week 2022. Lewat kolaborasi ini, kami berharap bisa turut mendorong pertumbuhan industri fesyen tanah air, memberikan panggung seluas-luasnya bagi pelaku UMKM, sekaligus memajukan perekonomian nasional,” katanya menambahkan.

Pagelaran menarik lainnya di minggu IFW 2022, BOLDe Indonesia akan ikut serta mempersembahkan fashion show spesial bertemakan “X Houseware” yang menggabungkan konsep menarik antara fashion, home appiances, dan life style yang untuk pertama kalinya ditampilkan di panggung Indonesia Fashion Week. 

Apa Itu Affilator? Ini Penjelasan,Manfaat, dan Cara Kerjanya!

Tentunya IFW 2022 akan dijalankan dengan prosedur protocol kesahatan yang ketat dengan dibantu oleh Quicktest yang akan memberikan pelayanan swab test untuk seluruh pihak yang terlibat. 

Ilustrasi kado pernikahan

Inspirasi Kado Pernikahan yang Unik dan Bermakna untuk Pasangan Baru

Pernikahan adalah momen penting dalam kehidupan pasangan, dan memilih kado pernikahan yang tepat bisa menjadi tantangan tersendiri.

img_title
VIVA.co.id
18 November 2024