Jangan Asal Semprot, Ini 6 Tips Memilih Parfum

Ilustrasi Parfum Pria
Sumber :
  • U-Report

VIVA – Tips memilih parfum memang perlu dilakukan agar Kamu tidak salah pilih aroma parfum ketika hendak menghadiri sebuah pesta atau acara. Parfum juga bisa dipilih sesuai suasana hati. Bagi sebagian orang, parfum hanyalah pelengkap. Namun, tak sedikit orang yang menggunakan parfum sebagai kebutuhan utama. Selain bikin percaya diri, aroma parfum yang sesuai dengan kepribadian tentu membuat kita lebih menarik di mata orang lain.

Banyak merek parfum yang ada di pasaran saat ini, termasuk parfum produksi lokal. Walau produksi lokal, bukan berarti kualitas produknya main-main. “Kami selalu berusaha memberikan yang terbaik, baik dari pemilihan aroma, pemilihan vendor produksi, bahkan sampai ke packaging pada detail kecil,” kata Gemaswara Andika Ichsana P, co-owner dari Onix Fragrance belum lama ini kepada awak media.

Untuk pemakaian parfum, Gemaswara memberi tips, caranya perlu diperhatikan agar lebih maksimal. Pemilihan jenis atau aroma parfum pun juga penting.

1. Untuk acara outdoor

Pilih parfum tergantung mau dipakai ke mana, untuk tiap acara baiknya beda parfum agar setiap acara, Kamu memiliki aroma dan karakter parfum berbeda. Untuk tujuan acara di luar ruangan misalnya, Gemaswara merekomendasikan untuk menggunakan parfum dengan aroma yang kuat di top notes seperti aroma kayu. Kalau di outdoor, berarti kita lebih mudah terpapar sinar matahari, debu, dan bikin aroma lebih cepat menguap.

2. Untuk acara indoor

Sedangkan untuk acara indoor, Gemaswara menyarankan memakai parfum dengan aroma bunga dan buah. Kedua aroma ini sangat cocok dipakai ketika menghadiri acara indoor, semi garden party dan acara gathering lainnya. Kedua aroma ini umumnya tidak menyengat dan lebih manis. Bahkan aroma ini juga cukup tahan lama selama lebih dari delapan jam.

3. Kondisi kulit

Pemakaian terbaik adalah ketika kondisi kulit bersih, seperti saat sehabis mandi. Kalau Kamu berkeringat atau bercampur dengan kotoran, jika parfum di-apply baunya akan tercampur dan aroma parfum tidak keluar. Sehingga ada baiknya semprotkan parfum pada bagian pergelangan tangan.

4. Jangan simpan sembarangan

Saat menyimpan, jangan letakkan parfum di tempat sembarangan, ya. Parfum akan awet terutama bila kita menyimpannya pada suhu normal dan tidak terkena sinar matahari secara langsung. Sangat cocok menyimpan parfum di ruangan tertutup, ber-AC atau di kamar tidur.

5. Anggap seperti makanan

Menurut Gemas, parfum bisa dianalogikan sebagai makanan. Dia selalu memberikan edukasi kepada pelanggan bahwa parfum seperti makanan. “Nggak ada tuh, makanan pedas cuma untuk perempuan. Begitu pun dengan parfum, kita berusaha untuk menyediakan yang unisex. Ya, parfum unisex sangat banyak diminati karena aromanya tidak menyengat dan dapat digunakan baik kaum hawa dan kaum adam.

6.Terjamin kualitasnya

Parfum dengan varian Helena, Mexicola dan FWB saat ini menjadi favorit dan banyak diburu oleh anak muda dan juga orang dewasa. Ya, memilih parfum harus jelas merk dan kualitas serta kandungan di dalam cairan parfum. Pilih parfum yang tidak membuat rusak pakaian dan kulit.

Ada lagi tips lainnya yaitu pilih parfum dengan aroma halus jika kamu memiliki kulit berminyak, sebaliknya pilih parfum dengan aroma lebih kuat untuk kulit kering, ya.

Sesuaikan dengan temperatur

Ternyata temperatur di tempat kita bekerja atau beraktivitas juga memengaruhi aroma parfum setelah disemprotkan, lho! Pada udara yang panas dan lembap parfum biasanya akan memiliki aroma lebih kuat.

Sedangkan pada area yang dingin aroma parfum tidak terlalu kuat. Oleh karena itu, buat kamu yang beraktivitas di suhu yang sejuk atau dingin, parfum yang cocok dipakai adalah aroma yang lebih kuat, ya.

Coba aroma yang ringan dan ‘aman’

Hal yang enggak kalah penting untuk diperhatikan sebelum membeli parfum adalah memilih aroma yang ringan terlebih dahulu, lalu berlanjut dengan aroma yang lebih berat atau kuat.

Aroma musky adalah aroma yang paling ringan, sedangkan aroma kayu merupakan aroma yang paling berat. Jadi urutan aroma yang bisa kamu coba adalah aroma musky, citrus, bunga, dan terakhir aroma kayu

Mulai dari konsentrasi parfum terendah

Jika cara-cara di atas telah dilakukan namun kamu masih belum menemukan aroma parfum yang cocok, tips satu ini bisa kamu coba, Girls. Mulailah mencoba wewangian dengan konsentrasi yang rendah terlebih dahulu.

Perlu diketahui kalau parfum juga ada tingkatannya, lo! Ini tergantung dengan kandungan parfume oil di dalamnya. Berdasarkan tingkatannya parfum dibedakan menjadi lima, yaitu:

  • Body spray atau body mist mengandung 1-2% parfume oil, ketahanan 1-2 jam.
  • Eau De Cologne (EDC) mengandung 2-4% perfume oil, masa ketahanan 3-4 jam.
  • Eau De Toilette (EDT) mengandung 5-15% perfume oil, bertahan selama 4-6 jam.
  • Eau De Parfume (EDP) mengandung 15-20% perfume oil bertahan 6-8 jam.
  • Extrait de Parfume, mengandung 20-30% perfume oil bertahan selama 8-12 jam.

Semprotkan di pergelangan tangan

Selanjutnya, cara terbaik untuk memilih aroma parfum yang cocok adalah menyemprotkannya ke titik-titik nadi. Denyut nadi tubuh antara lain: bagian belakang telinga, pangkal tenggorokan, di pergelangan tangan, siku bagian dalam, dan belakang lutut. Menyemprotkan parfum pada area nadi membantu meningkatkan aroma parfum tersebut.

Jangan coba semua aroma sekaligus

Mencoba beberapa aroma parfum sekaligus dalam satu hari bukanlah langkah yang tepat. Karena semakin banyak mencium, kita akan semakin bingung dan tidak akurat dalam memilih aroma. Jadi, beri jeda sebelum kembali mencium aroma parfum lainnya, ya.

Lalu, sebagai panduan agar tidak salah pilih parfum, sebaiknya intip 5 cara memilih parfum sesuai kepribadianmu berikut ini!

KEPRIBADIAN FEMINITAS TINGGI DAN ROMANTIS

Bagi Anda yang berkepribadian tenang, feminim, romantis, dan penyuka hal-hal klasik, bisa memilih parfum yang beraroma floral seperti lily, magnolia, rose, jasmine, tuberose, dan lain sebagainya. Pilihlah parfum beraroma floral sesuai dengan kepribadian masing-masing.

KEPRIBADIAN CERIA, ENERGIK, DAN BERJIWA MUDA

Parfum aroma buah-buahan yang segar cocok bagi Anda yang ceria, energik, dan penuh semangat. Walaupun memiliki wangi yang kuat dibandingkan dengan aroma bunga atau kayu, aroma fruity bisa menunjukkan modernitas dan orisinalitas pemakainya.

KEPRIBADIAN SPORTY DAN KASUAL

100 Ide Konten Reels untuk Menginspirasi Kreativitasmu

Parfum yang memiliki aroma menenangkan sekaligus menyegarkan seperti aroma grassy yang baru di potong atau bau udara di pagi hari menjadi pilihan yang tepat bagi laki-laki maupun perempuan yang memiliki gaya sporty dan kasual. Hal ini karena identik dengan suasana yang alami, segar, dan jiwa muda. Anda bisa memilih parfum yang beraroma petitgrain, ivy leaf, galbanum, rhubarb, dan watermelon. Parfum-parfum tersebut cocok bagi Anda yang tidak suka menjadi pusat perhatian, tapi harumnya sangat lembut dan memikat.

KEPRIBADIAN PERFEKSIONIS DAN TEGAS

5 Rahasia Wangi Seharian Tanpa Parfum Mahal: Alami dan Hemat

Bagi Anda yang sangat fokus pada gaya berpakaian yang sempurna, gemar memperhatikan setiap detail, dan berkepribadian tegas maka parfum yang beraroma campuran mint yang segar bisa menjadi pilihan yang tepat. Selain itu, orang yang perfeksionis bisa juga memilih parfum dengan aroma wangi buah dan bunga.

YANG SELALU INGIN TAMPIL MEWAH DAN HANGAT

Review Parfum Aroma White Floral Oriental Elegan, Buatan Perfumer Berbakat Thailand

Parfum dengan aroma woody atau rempah-rempah yang tenang bisa menjadi pilihan yang tepat bagi Anda yang selalu ingin tampil elegan dan berkelas. Aroma woody seperti sandalwood, patchouli, orange, oakwood, vetiver, dan cedarwood bisa Anda pilih. Aroma-aroma tersebut memiliki wangi yang khas dan mampu menciptakan suasana hangat dan ramah pada pemakainya. Parfum aroma woody ini juga menjadi pilihan sempurna untuk orang-orang yang optimis dan senang melakukan interaksi dengan orang lain.

Ilustrasi Memilih Selang

Jarang Disadari, Ini Tips Memilih Selang Berkualitas untuk Berbagai Kebutuhan

Salah satu aspek utama yang harus diperhatikan adalah material yang digunakan untuk membuat selang.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024