3 Gaya Tas Sesuai Kepribadian, Mana Favoritmu?

Tas
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Memiliki tas serbaguna namun tetap stylish merupakan pilihan yang tepat ketika ingin tampil modis sekaligus praktis di tengah padatnya rutinitas. Selain mampu memuat segala kebutuhan yang diperlukan, tas dengan tipe seperti ini juga nyaman untuk digunakan pada berbagai kesempatan.

Terlebih bagi individu yang kerap membawa muatan berat seperti laptop, baju ganti, maupun rollerblade yang kini tengah menjadi tren olahraga baru di tengah masyarakat.
Tidak hanya itu, melalui tipe tas, karakter seseorang juga dapat ditonjolkan sesuai dengan minat yang dimiliki sebagai wujud ekspresi diri. 

Melihat hal tersebut, Exsport sebagai pionir brand tas karya anak Indonesia yang telah hadir selama 42 tahun terus berinovasi menyesuaikan kebutuhan generasi saat ini yang gemar bereksplorasi dan mengekspresikan diri namun tetap modis. Salah satunya dengan berpartisipasi dalam kampanye Shopee 3.3 Fashion Sale.

General Manager Exsport Bag Angel Lukito menyampaikan bahwa tas kasual dengan banyak muatan dengan warna menarik namun tetap stylish merupakan tren yang tengah diminati oleh banyak generasi muda. Selain dapat memaksimalkan penampilan, melalui tas seseorang juga dapat menyalurkan ekspresi dirinya. 

"Maka dari itu, sebagai brand lokal yang terus berinovasi memberikan berbagai pilihan yang sesuai dengan minat masyarakat, Exsport turut berpartisipasi dalam Shopee 3.3 Fashion Sale untuk memudahkan akses bagi masyarakat secara lebih luas. Kami berharap melalui partisipasi ini masyarakat dapat menemukan pilihan tas yang sesuai dengan karakter dan kebutuhan yang mereka miliki," tuturnya.

Bagi kamu yang senang tampil kasual namun ingin tetap terlihat sporty, girly dan stylish, berikut 3 rekomendasi tipe tas yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan, dikutip dari keterangan pers Shopee 3.3 Fashion Sale.

Tampil sporty dengan tas ransel

Bagi kamu yang menyukai tampilan sporty look, penggunaan tas ransel cocok untuk digunakan pada berbagai kesempatan. Selain dapat digunakan secara kasual saat ingin jalan-jalan sore di sekitaran kota, kamu juga dapat menggunakannya dalam aktivitas perjalanan harianmu ke kantor maupun sekolah. Tidak hanya itu, dengan memiliki tas dengan muatan banyak dan nyaman, tentunya hal ini menjadi solusi bagi kamu yang memiliki hobi hiking atau sekadar berolahraga santai seperti jogging. 

Segala perlengkapan seperti baju ganti ataupun persediaan makanan dapat dengan praktis dimasukkan ke dalam tas tanpa perlu repot menggunakan tas tambahan yang menambah beban. Salah satu tas ransel yang dapat diandalkan adalah Exsport Take A Trip Foldable Backpack, karena tas ransel ini dirancang agar ringan dan praktis dengan tali yang dapat disesuaikan dan dapat dilipat. Tas ini sangat ideal untuk mengisi hari-hari santai, berjalan-jalan di sekitar kota atau perjalanan harianmu.

Tampil stylish dengan tote bag

Sebagai salah satu tipe tas jinjing yang dapat digunakan dalam berbagai kegiatan dengan muatan yang banyak, tote bag menjadi pilihan yang tepat untuk kamu yang ingin tampil kasual namun tetap terlihat sedikit formal dan modis. Sebagai tas multifungsi, tote bag juga ideal untuk digunakan ke kantor, sekolah, gym maupun untuk digunakan sebagai tas liburan jika kamu ingin berlibur singkat selama semalam. 

Tidak hanya itu, tas tote bag juga bisa menjadi tas tambahan bagi kamu yang butuh membawa banyak barang, maupun tas cadangan ketika belanja. Untuk menunjang berbagai kebutuhan dan aktivitas harian, Exsport Go Around Tote Bag bisa menjadi pilihan yang tepat dengan kapasitas medium dan tali yang kuat.

Tampil praktis dengan tas jinjing laptop

Panduan Daftar Shopee Affiliate Program untuk Dapat Cuan Tambahan

Tak jarang ketika berpergian menggunakan transportasi umum badan menjadi terasa lebih pegal karena membopong beban laptop yang cukup berat. Dalam menyiasati hal tersebut, kamu dapat menggunakan tas jinjing laptop dengan cara menyelempangkannya, ataupun menjinjinh gagang tas selama perjalanan berlangsung. 

Selain itu, dengan menggunakan tas jinjing laptop kamu juga bisa menaruh berbagai benda kecil seperti kartu uang elektronik, ataupun telepon genggam agar dapat diraih dengan mudah. Tas Jinjing Laptop Exsport Daily Laptop Handbag bisa menjadi pilihan, karena tas ini pas digunakan untuk ke kampus atau kantor dengan fitur ruang penyimpanan yang luas dan terdapat pula saku di bagian belakang dan di depan.

Rahasia Sukses Najla Bisyir, dari Dapur Rumah Sederhana Kini Punya 800 Karyawan

Dalam kemeriahan kampanye Shopee 3.3 Fashion Sale, Exsport menawarkan beragam kebutuhan produk tas serta aksesoris yang dapat menjadi solusi dalam berbagai aktivitas dan kesempatan agar terlihat kasual namun tetap stylish, seperti Exsport Daily Laptop Handbag, Exsport Go Around Tote Bag hingga Exsport Take A Trip Foldable Backpack. Pengguna Shopee juga bisa mendapatkan penawaran menarik berupa diskon 60% untuk setiap produk Exsport hingga kampanye berakhir pada 3 Maret 2022 mendatang.

Head of Brands Management & Digital Products Shopee Indonesia, Daniel Minardi, menyampaikan bahwa melalui kampanye Shopee 3.3 Fashion Sale, pihaknya ingin memberikan ragam pilihan fashion items yang diminati masyarakat. Salah satunya bersama Exsport sebagai brand tas lokal favorit masyarakat, khususnya generasi muda yang menyukai desain dari Exsport yang modis namun juga dapat disesuaikan pada setiap kesempatan. 

9 Cara Raup Cuan Jutaan Rupiah Lewat Afiliator, Bisa Jadi Ladang Uang Buat Ibu Rumah Tangga!

"Kami berharap melalui kampanye ini ??dapat mendorong dukungan pembeli terhadap brand dan UMKM lokal melalui promosi dan diskon menarik, serta mendukung brand lokal seperti Exsport untuk menjangkau pasar yang lebih luas. Sekaligus mempermudah akses masyarakat terhadap beragam produk tas serta aksesoris berkualitas yang ditawarkan oleh Exsport," tuturnya.
 

Ilustrasi Mengatur Keuangan

Raup Komisi dengan Shopee Affiliate Program, Begini Caranya!

Saat ini, makin banyak orang mencari cara untuk menambah penghasilan dengan memanfaatkan media sosial. Salah satu cara yang sedang populer adalah bergabung afiliasi.

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024