Marhen J Buka Toko Pertama di Indonesia
- VIVA.co.id/Sumiyati
VIVA – Antusiasme orang Indonesia terhadap gaya hidup Korea Selatan memang tak pernah pudar. Selain K-pop, K-drama dan K-food, fashion-fashion Korea juga tak kalah digandrungi di Tanah Air. Termasuk soal urusan tas.Â
Salah satu merek tas kenamaan Korea Selatan yang memiliki cukup banyak peminat adalah Marhen J. Menangkap peluang tersebut, merek tas yang banyak dipakai aktris dan aktor Korea Selatan itu membuka toko pertamanya di Indonesia.Â
Berlokasi di Central Park Mall Jakarta Barat, flagship Marhen J ini bahkan menjadi tokonya yang terbesar di Asia Tenggara.Â
Chief Executive Officer (CEO) iStyle.id, Steven Calvin Victory, turut menyatakan alasannya mengapa berani membuka toko offline Marhen J dalam situasi pandemi.Â
"Kita mau memberikan pengalaman berbelanja aja. Karena kan saat ini orang lebih banyak beli Marhen J online, dan kita menemukan banyak orang yang komplain juga ini asli atau palsu. Jadi, kalau kita punya store, at least orang bisa dateng dan yakin bahwa bener ini aslinya," ujarnya saat pembukaan flagship store Marhen J di Central Park Mall Jakarta Barat, Sabtu 8 Januari 2022.Â
Steven menambahkan, jika membeli produk di online terkadang barang yang dibeli tidak sesuai dengan yang diinginkan.Â
"Sebenarnya ini komitmen kami untuk pelanggan Indonesia, supaya mereka yakin kalau beli barang di iStyle untuk Marhen J pasti ini barang yang asli yang langsung dari Korea. Dan store ini bukan hanya di sini, kita tahun ini masih akan ada beberapa store di beberapa kota di Indonesia," tuturnya.Â
Beberapa koleksi Marhen J yang bisa kamu boyong di flagship ini antara lain, seri tas terbaru Fino Bag dan Cozy Bag (paper edition). Selain itu, mereka juga akan memamerkan limited collaborations dengan anggota band The Rose, Woo Sung, yang baru comeback ke ranah musik Korea.
Di negara asalnya, tas Marhen J cukup memiliki banyak penggemar, bahkan di kalangan selebriti. Sebut saja Sooyoung ex SNSD, Minhoo Shinee, Arin Oh My Girl, Kim Sejeong, Kim Bo Ra, juga memiliki koleksi tas ini.