Model Rambut Clavicut yang Bakal jadi Tren Tahun Ini
- Instagram Kim Kardashian
VIVA – Clavicut? Mendengar namanya, pasti kamu merasa asing dan terheran-heran, ya. Bahkan terdengar seperti jenis teknik penyiksaan yang diadaptasi dari film Hitchcock. Tapi tenang saja! Tidak semenyeramkan itu, kok. Lalu, apa sebenarnya clavicut itu?
Clavicut adalah model rambut yang digadang-gadang akan menjadi tren dan paling digandrungi tahun ini. Potongan ini membuat rambut kamu akan dihadapkan dengan dua situasi dilematis, cukup pendek untuk dikategorikan sebagai bob, tapi cukup panjang untuk dikuncir.
Dilansir dari Popsugar, seorang master hair stylist Edward Tricomi mengatakan, “Clavicut adalah potongan rambut yang mencapai kerah baju. Model ini cocok untuk segala jenis rambut dan semua bentuk wajah.”
Edward yang juga co-owner dari Warren Tricomi Salons ini menambahkan, “Bagian belakang rambut dengan model clavicut akan menyentuh tengkuk leher. Sementara itu, helai rambut bagian depan akan membentuk face-framing yang menyisakan beberapa inci sampai kerah baju. Sebuah model yang edgy dan rumit secara bersamaan.
Memang, ini bukanlah model rambut yang benar-benar baru. Model rambut ini sudah ada dan populer di kalangan selebritis jauh sebelum bob menguasai berbagai salon tahun lalu. Bahkan model rambut ini pernah digunakan oleh Emma Stone, Lily Collins, Scarlett Johansson, hingga Kim Kardashian. Jadi, sudah waktunya clavicut mengambil alih dan kembali mendominasi. Dan musim semi ini adalah waktu yang tepat!
“Orang-orang suka memotong ujung rambut mereka ketika musim panas. Oleh karena itu, rambut menjadi berlapis-lapis, layer,” kata Tricomi.
“Dengan udara yang semakin lembap, kamu harus melakukan sesuatu terhadap rambutmu. Mengingat, rambut akan menjadi semakin mengembang."
Bagaimana? Terinspirasi nggak bergaya dengan rambut clavicut?
Laporan: Nariyati