Unik Banget, Karya Desainer Ini Terinspirasi Google Map

Prafitra Viniani
Sumber :
  • Viva.co.id/Bimo Aria

VIVA – Desainer muda Prafitra Viniani berhasil memenangkan penghargaan  Wardah Inspiring Young Designer Competition 2019. Lewat karyanya yang unik ia berhasil menyingkirkan delapan finalis tujuh finalis lainnya. 

Sontek, 4 Teknik dan Gaya Make Up Ini Bakal Tren di 2020

Dalam koleksinya kali ini, ia mengaku terinspirasi dari Google Map yang kemudian dituangkannya ke dalam sebuah karya. Tapi, seperti apa proses kreatifnya?

"Kalau temanya kan Urban Identity, nah aku karyanya itu dari google map yang aku vektor yang aku ubah-ubah warnanya akhirnya jadilah motif itu," ungkap lulusan dari Ecole de Conde, Lyon, Prancis ini saat ditemui di Senayan CIty, Minggu, 27 Oktober 2019. 

Street Couture, Cantiknya Songket yang Dipadu dengan Warna Pastel

Dalam koleksi ini ia mencoba memadukan bahan organza dan satin vevet dengan siluet bertumpuk. Untuk warna sendiri didominasi warna-warna pastel dengan sentuhan printing yang memang menjadi spesialisasi dari Vaniani. 

"Prosesnya cepat kalau misal membuat desain sampai tiga hari, proses printing 2 hari terus ke penjahitnya dua hari lagi. Jadi buat satu baju bisa 7 hari," ungkap Vaniani. 

Tampil Kasual Tapi Tetap Anggun dan Modis Lewat Karya Lala Hanafi

JFW 2020

Lalu apa yang membuat Vaniani kemudian lebih unggul dari finalis lainnya? Ada tujuh item penilain yang menjadi indikator seorang terpilih menjadi juara, yakni ide, daya pakai, daya jual, komptensi, teknik, estetika, dan business plan

Seperti diketahui, WIYDC 2019 sendiri mengusung tema ”Urban Identity" yang terinspirasi dari nilai-nilai dan karakteristik sebuah perkotaan, baik dari sisi lingkungan maupun keseimbangan hidup. Peserta diberikankeleluasan untuk mengintepretasikan sebuah koleksi busana modest wear yang sejalan dengan identitas, mobilisasi, dan transformasi perkotaan.

Tema ini juga mengajak peserta untuk menciptakan garis rancangan yang contemporary, everyday clothing, edgy dan youthful untuk di segmen wanita aktif dan profesional.

Dewi Fashion Knights (DFK)

Dewi Fashion Knights dan 4 Kesatria Tutup Panggung JFW 2020

Dalam pagelarannya kali ini, DFK mengangkat tema Borderless.

img_title
VIVA.co.id
29 Oktober 2019