Sarlin Jones Wakili Indonesia di Ajang Miss Grand International 2019
- Istimewa
VIVA – Untuk kedua kalinya, Miss Grand Indonesia (MGI) melalui Yayasan Dharma Gantari Indonesia kembali mengirim perwakilan Indonesia untuk maju ke ajang kontes kecantikan Miss Grand International yang tahun ini dihelat di Venezuela 25 Oktober 2019. Yayasan Dharma Gantari akan mengirim pemegang gelar Miss Grand Indonesia 2019, Sarlin Jones untuk mengharumkan nama Indonesia di kontes kecantikan dunia Miss Grand International 2019 tersebut.
Dikna Faradiba, selaku National Director dan pimpinan Yayasan Dharma Gantari mengatakan, siap mengirim Sarlin Jones yang beberapa waktu lalu, wanita asal Nusa Tenggara Timur (NTT) itu berhasil merebut mahkota Miss Grand Indonesia 2019, dan secara otomatis bakal mewakili Indonesia di ajang Miss Grand International 2019.
"Alhamdulillah, di tahun kedua penyelenggaraan MGI kembali mengirimkan wakil untuk membawa nama Indonesia pada ajang Miss Grand International 2019 di Venezuela, pada bulan ini melalui pemenang kami Sarlin Jones. Kami telah melakukan berbagai persiapan untuk Sarlin, dari segi performa, pengetahuan, public speaking, catwalk, dan lainnya," kata Dikna Faradiba kepada VIVA hari Senin, 7 Oktober 2019.
Dengan persiapan yang cukup singkat, Dikna optimistis Indonesia dapat kembali berprestasi melalui perwakilannya, Sarlin Jones. Dikna berharap dukungan seluruh masyarakat Indonesia untuk dapat mendukung Sarlin.
"Saya juga ucapkan terimakasih kepada para Sponsor yang telah mendukung penuh MGI 2019, Kementerian Pariwisata, Pemerintah daerah NTT, Dekranasda NTT, Teta Aesthetic Clinic, Hengki Kawilarang designer, Markplus inc, Levico, Ratu Sejagad. Sarlin Jones akan bertolak ke Venezuela pada 8 Oktober 2019," tutur Dikna.
Sarlin akan berada di Venezuela selama 18 hari, dan akan menjalani masa karantina Miss Grand International 2019 mulai tanggal 9 Oktober 2019 hingga Malam Puncak Grand Final Miss International 2019 yang berlangsung pada 25 Oktober 2019 mendatang.
Sarlin akan mengenakan busana gaun malam dan gaun untuk malam final oleh Hengki Kawilarang, serta busana untuk sesi National Costume oleh Vicky.
"Saya sangat berterima kasih sekali kepada Yayasan Dharma Gantari yang telah mempercayai dan memberikan kesempatan kepada saya sebagai MGI 2019, dan mempercayai saya untuk membawa nama Indonesia di ajang Miss Grand International 2019 di Venezuela. Saya juga memohon kepada seluruh masyarakat untuk dapat mendukung Indonesia. Semoga tahun ini Indonesia dapat kembali menorehkan prestasi," ungkap Sarlin Jones.