Dituduh Jiplak, Begini Busana Kotak-kotak yang Dipakai Red Velvet
- Soompi
VIVA – Girlband asal Korea Selatan Red Velvet baru saja merilis album mini kedua mereka untuk musim panas tahun ini. Album tersebut berjudul ‘The ReVe Festival: Day 2,’ yang menghadirkan lagu utama Umpah Umpah.
Red Velvet juga telah merilis video musik Umpah Umpah di YouTube pada Selasa 20 Agustus. Video itu pun berhasil menarik perhatian para fans lantaran konsepnya yang ceria.
Bukan hanya, penggemar saja video musik Umpah Umpah juga menarik perhatian desainer Paris Starn. Ia menyebut bahwa pakaian yang dikenakan Red Velvet dalam video musik tersebut diduga hasil menjiplak desainnya.
Paris Starn menggunakan Instagram untuk mengungkapkan keberatannya yang menyebut Red Velvet menyontek busana dari label pakaiannya, Paris 99.
"Sangat menghargai begitu banyak dari kalian yang membawa perhatian saya ke grup k-pop @redvelvet.smtown yang mengenakan pakaian yang mengambil "inspirasi" dari karya saya. Tidak ada seorang pun di tim @smtown yang menghubungi saya untuk berkolaborasi dalam desain, yang tentu saya tak keberatan untuk berpartisipasi. Perusahaan itu juga mengambil dari gambar kami yang kami buat dengan seniman @ondine.vinao. Sangat menyakitkan melihat grup besar, yang seharusnya bisa membantu desainer kecil, justru mengambil hasil kerja keras kami dan melabelinya sebagai milik mereka," tulisnya.
Baca juga: Baju Kotak-kotak Red Velvet Dituding Jiplak Karya Desainer Paris Starn
Dalam video musik Umpah Umpah milik Joy, Seulgi, Yeri, Wendi, dan Irene mengenakan mini dress motif kotak-kotak dengan strip bergelombang pada pinggirannya. Sebagai perbandingan, Paris pun mengunggah foto busana rancangannya dengan busana yang dikenakan oleh kelima member Red Velvet dalam video musik Umpah Umpah.
Untuk busana Seulgi dalam video Umpah Umpah dirinya mengenakan crop top dan dress mini berwarna kuning dengan motif kotak-kotak dan strip bergelombang yang ukurannya lebih kecil dibandingkan dengan desain dari Paris. Jika Paris membuat mini dress, busana yang dikenakan Seulgi justru crop top dan rok mini.
Untuk busana Irene memang memiliki pola yang sama dengan pakaian yang dibuat Paris. Yang membedakan hanya ukuran motif kotak-kotaknya di mana busana Irene lebih kecil sedangkan desain Paris jauh lebih besar. Kemudian, jika Paris mengenakan dua tali, busana Irene justru dibuat menyatu.
Busana Yeri dalam video Umpah Umpah juga sekilas mirip dengan busana yang dirancang oleh Paris. Namun, kembali lagi yang membedakan adalah ukuran motif kotak-kotak pada baju Yeri yang lebih kecil dibandingkan dengan busana yang dirancang oleh Paris.
Terakhir, busana biru yang dikenakan Wendy memiliki pola yang sama dengan busana yang dirancang Paris, namun busana Wendy dibuat crop top dengan dua tali dan rok mini. Berbeda dengan busana yang dirancang Paris yang memilih membuat pakaian menyatu hingga leher. (nsa)