Keren, Jokowi Pakai Baju Adat Sasak NTB saat Sidang MPR-DPR

Presiden Joko Widodo
Sumber :
  • tvOne

VIVA – Enggak jarang, Presiden Joko Widodo curi perhatian publik lewat gaya berpakaian. Kadang Jokowi bergaya rock and roll dengan jaket kulit, lengkap dengan boots.

Maruarar Dikritik Usai Tak Pasang Foto Gibran di Rakornas Pemerintah Pusat dan Daerah

Bahkan Jokowi sempat menjadi trend setter dengan jaket denim custom keluaran Nevertoolavish. Jaket denim dengan desain yang sangat Indonesia itu pun menjadi incaran anak muda. 

Di kesempatan lain yang lebih formal atau acara kenegaraan, Jokowi sering muncul dalam pakaian adat daerah. 

Tepat Setahun FIFA Punya Kantor di Jakarta, Begini Penampakannya

Seakan ingin menegaskan keberagaman dalam NKRI, pakaian adat yang dikenakan Jokowi tak melulu pakaian adat Jawa, daerah asalnya.

Misalnya saja, Jokowi pernah mengenakan pakaian adat Bali pada kongres PDI-P,  pakaian adat  Aceh saat HUT RI hingga pakaian adat Sulawesi saat sidang MPR tahun 2017. 

Jokowi Ngevlog dan Jalan-Jalan Sama Cucu Naik MRT, Sempat Dihentikan Warga karena...

Presiden Joko Widodo bersama Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Wapres Jusuf Kalla, Cawapres Terpilih Maruf Amin, dan Ketua Partai Gerindra Prabowo Subianto dalam Kongres V PDIP di Bali.

Jokowi juga kerap memakai pakaian adat sesuai daerah yang dikunjunginya seperti pakaian adat Batak Toba, Minangkabau, Nias, Sunda hingga Maluku.

Yang terbaru, Jokowi membuat kejutan dalam sidang tahunan MPR, DPR, dan DPD pada Jumat, 16 Agustus 2019.

Pada awal sidang, Presiden RI mengenakan setelan jas formal dengan dasi merah dan peci hitam.

Nah, pada waktu break selama 15 menit rupanya dimanfaatkan Jokowi untuk berganti pakaian. Dalam pidato kedua, ia tampil dalam balutan pakaian adat. 

Kali ini, Jokowi memilih pakaian adat Sasak, Nusa Tenggara Barat. 

Pakaian adat  Sasak yang dikenakannya terlihat megah dengan nuansa warna cokelat keemasan. Melengkapi pakaian adat Sasak, enggak ketinggalan ikat kepala serta keris.

Bukan cuma Jokowi yang mengenakan pakaian adat. Wakil Presiden RI Jusuf Kalla juga memakai pakaian adat Betawi. 

Gedung Bappenas / Badan Perencanaan Pembangunan Nasional

Bappenas Ungkap Sederet Target Jokowi yang Tidak Tercapai

Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas, Rachmat Pambudy melaporkan sejumlah target pembangunan pemerintah era Presiden Joko Widodo (Jokowi).

img_title
VIVA.co.id
13 November 2024