Move On dari Korean Makeup ke Thai Look yang Bold

Makeup/riasan wajah.
Sumber :
  • Pixabay/nastya_gepp

VIVA – Selama beberapa tahun belakangan, segala yang 'berbau' Korea mendominasi dunia kecantikan. Enggak hanya di Tanah Air, pengaruh Negeri Ginseng itu bahkan telah mendunia.

Tapi tahun ini, ada negara lain yang bersiap menyaingi pamor Korea dalam hal kecantikan. Adalah Thailand yang mulai 'meracuni' pencinta makeup di Indonesia. Sama-sama berada dalam satu kawasan di Asia Tenggara, gaya makeup Negeri Gajah Putih dinilai lebih pas dengan skin tone serta wajah wanita Indonesia.

Korea terkenal dengan gaya riasan no makeup, makeup look alias warna natural minimalis yang tidak terlihat menonjol. Nah, hal itu kontras dengan Thai Look yang hadir dalam warna-warna bold.

Hal tersebut dikatakan oleh makeup artist profesional, Philips Kwok saat berbincang dengan VIVA beberapa waktu lalu. "Kalau Korean look itu lebih tipis dan cenderung ke pucat daripada Thai look, yang lebih 'berwarna' dan bold," kata Philip.

Makeup Korean look menghasilkan kompleksi dewy finish atau lebih dikenal dengan sebutan glowing. Look itu bisa di-create dengan bantuan cushion foundation atau BB cushion. Sedangkan makeup Thai look lebih mengarah ke satin finish dengan penggunaan foundation semi matte.

Menurut Philips, wanita Indonesia lebih cocok menggunakan makeup Thai look. Karena baik Indonesia maupun Thailand sama-sama memiliki musim yang serupa.

Selain itu, apa lagi yang membedakan makeup Korea dengan Thai look?

Kisah Inspiratif Nur Azizah, Cuma Lulusan SMP Kini Sukses Jadi MUA

"Bedanya Thailand dan Korea, kalau Thailand itu trennya eyeshadow monokrom atau menggunakan satu warna tetapi lebih gelap. Kalau Korea kan warna eyeshadow-nya pink," ucapnya.

Untuk warna, Thai Look banyak menggunakan warna-warna hangat seperti terracotta, coral, hingga merah keunguan. Kalau mau tampilan yang lebih spesial, kamu bisa menambahkan bronzer pada tulang pipi.
    

Mau jadi MUA Profesional? Begini Langkah-langkahnya
Ilustrasi wanita/skincare/kecantikan.

Jadi Peluang Konten Kreator baru, Geliat Bisnis Vegan Beauty Makin Diminati

Kini tak hanya soal konsumsi makanan, gaya hidup vegan juga sudah merambah ke dunia kecantikan seperti skincare dan makeup.

img_title
VIVA.co.id
31 Oktober 2024