Meskipun Lelaki, Ternyata Tompi Rutin Jalani Perawatan Wajah

Tompi
Sumber :
  • Mohammad Yudha Prasetya/VIVA.co.id

VIVA – Perawatan kecantikan tidak selamanya menjadi milik wanita. Sebab, dengan perkembangan zaman, tak sedikit para pria juga melakukan ragam perawatan untuk menunjang penampilannya di depan umum.

Rahasia Wajah Glowing Marcel dan Mischa Chandrawinata, Simpel dan Efektif

Salah satunya adalah personel Trio Lestari dan juga dokter bedah plastik, Tompi. Sebagai orang yang selalu berada di depan kamera, Tompi mengetahui wajah merupakan aset yang paling mahal. Untuk itu, ia mengaku tak malu untuk melakukan berbagai perawatan wajah.

"Perawatan untuk menjaga wajah gue, gue selalu pakai moisturizer, bedak enggak pakailah. Pakai pelembap hampir setiap pagi, cuci muka sudah itu saja.  Simpel kan," kata Tompi saat berbincang dengan VIVA belum lama ini.

Viral Sosok Rista Junianti Wanita Bersuara Merdu Meski Derita Bibir Sumbing, Komentar Tompi Jadi Sorotan

"Perawatan kulit untuk wajah bukan yang ribet seperti wanita. Cukup rajin mencuci muka itu sudah oke," sambungnya.

Tompi

Antusiasme Tinggi, Perawatan Kecantikan Estetika Wajah dan Tubuh Kian Jadi Primadona

Selain melakukan perawatan tersebut, pria berdarah Aceh itu mengaku selalu rutin mendatangi klinik khusus pria untuk memanjakan kulit wajahnya.

"Idealnya buat pria, satu bulan sekali datang ke klinik wajah khusus pria untuk treatment, atau bisa juga dua minggu sekali, karena sel kulit mati sudah mulai numpuk jadi kulit bisa kembali cerah," katanya.

Jika Anda memiliki kebiasaan merokok, maka Anda harus rajin merawat kulit wajah. Sebab, merokok membuat kulit Anda terlihat lebih tua dan keriput.  

"Banyak penelitian terlihat tua sekali dan satu muda sekali dengan perawatan lebih ekstra. Yang paling benar itu berhenti merokok. Tapi kan susah diberhentikan. Dengan kebiasaan begitu ya diatur saja agar kulitnya tetap cerah dan segar," katanya.

Selain melakukan perawatan di atas, Tompi juga rajin menjaga kesegaran kulit tubuhnya dengan mengkonsumsi asupan makanan yang bergizi.

"Bisanya setiap pagi sarapan, sekarang karena umur dan kebutuhan, saya lagi mengurangi karbohidrat, saya lagi coba perbanyak buah sayur makan siang yang juga demikian. Kalau siang jarang makan nasi, gula juga sudah sangat minimal. Tapi ini enggak bisa diterapkan kepada semua orang ya," katanya.

Dan terakhir, olahraga menjadi kunci Tompi tampil segar dan enerjik setiap harinya. "Paling penting lagi itu olahraga,  jalan santai 15-20 menit hampir setiap hari, dan istirahat yang cukup dan benar," katanya.(nsa)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya