Jelang Lebaran, Tas Preloved Branded Makin Diminati
- VIVA.co.id/Bimo Aria
VIVA – Menjelang Hari Raya Idul Fitri, barang preloved branded ternyata masih digemari oleh masyarakat Indonesia. Bahkan, menurut Founder Irresistible Bazaar Marisa Tumbuan, jumlah peminat barang preloved branded meningkat 20 persen.
"Karena yang jajan tas branded itu bukan hanya yang Muslim, tapi juga ada yang non-Muslim pun ingin tetap tampil cantik karena ingin menghabiskan libur lebaran," kata Marisa kepada VIVA, baru-baru ini.
Ia mengatakan, faktor lainnya yang membuat peminat barang preloved branded tetap meningkat di bulan Ramadan, lantaran barang-barang tersebut sudah memiliki target pasarnya tersendiri. Lebaran yang identik dengan budaya berbelanja justru semakin meningkatkan minat pemburu barang preloved branded.
"Untuk barang yang dicari masih didominasi tas ya, untuk model mungkin masih yang clutch, mereknya macem-macem mulai dari Gucci, Fendi, LV, terus juga Hermes," kata Marisa.
Hanya saja khusus untuk Irresistible Bazar Ramadan, pengunjung juga biasanya mencari beragam busana, seperti kaftan beserta hijabnya.
Selama Ramadan, pecinta barang preloved branded bisa berburu tas bermerek dengan harga miring di Ground Floor A, Pasaraya Blok M, Jakarta. Sebagai informasi, bazar ini berlangsung pada 21-29 Mei 2019 dan menghadirkan sekitar 40 tenant.(nsa)