Wow! Gaun Pernikahan Priyanka Chopra Dibuat 12.000 Jam Oleh 80 Orang

Nick Jonas dan Priyanka Chopra
Sumber :
  • Instagram/priyankachopra

VIVA – Pernikahan aktris Priyanka Chopra dan musisi Nick Jonas berlangsung dengan penuh cinta. Pernikahan yang menyatukan dua budaya itu kental dengan tradisi dan tentu saja fesyen yang indah.

Jadi Ibu Baru, Deretan Selebriti Rayakan Hari Ibu: Ada Paris Hilton hingga Priyanka Chopra

Mereka mengikat janji pernikahan dalam agama Kristen serta budaya tradisional India di Istana Taj Umaid Bhawan, New Delhi. Dilansir dari inquisitr.com, Kamis, 6 November, ada tiga gaun indah yang dikenakan Priyanka di hari istimewanya.

Saat prosesi Kristiani, Priyanka tampil sangat anggun dalam balutan gaun rancangan Ralph Lauren dan tudung sepanjang 22 meter. Semi sheer dress itu dibuat secara custom selama 1.800 jam.

Tampil Berani di Film, 5 Aktris Bollywood Ini Disebut sebagai Simbol Seks
Priyanka Chopra Pernah Kabur Saat Syuting, Sutradara Cabul Penyebabnya

Ketika menjalani prosesi adat, Priyanka tampil menawan dengan gaun tradisional Lehenga mewah rancangan desainer Sabyasachi. Lehenga merah itu dibuat dengan tangan, termasuk bordir serta motif bunga dari bahan organza dengan taburan kristal merah.

Tapi di antara ketiga gaun pernikahan Priyanka, gaun yang dikenakannya saat resepsi lah yang paling mencuri perhatian. Lehenga berwarna keperakan bertabur manik-manik rancangan Falguni Shane Peacock sangat istimewa.

Bagaimana tidak, gaun mewah itu dibuat oleh 80 orang selama 12.000 jam! Lehenga indah itu penuh dengan taburan bordir kristal yang dijahit dengan tangan membentuk motif floral, burung, kupu-kupu dan gajah.

Kemewahan tidak berhenti di gaun saja, Priyanka mengenakan anting berlian serta statement necklace dari Khanna untuk melengkapi penampilannya. (msf)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya