Atta Halilintar Doyan Pakai Perhiasan Mewah, Harganya Wow Banget

Atta Halilintar.
Sumber :
  • Instagram Atta Halilintar

VIVA – Muhammad Attamimi Halilintar atau lebih dikenal sebagai Atta Halilintar adalah YouTuber paling dikenal di Tanah Air. Dia juga merupakan seorang pengusaha muda yang dekat dengan para selebriti Indonesia.

Perhiasan Bertema Keberuntungan, Karya Terbaru Sabrina Chairunisa dan Wanda Ponika

Bagian dari keluarga tajir Gen Halilintar ini menjadi sorotan karena gaya hidup mereka yang mewah. Bahkan anak sulung dari klan Halilintar ini kerap bergaya nyentrik nan mewah dalam kesehariannya.

Berikut ini, perhiasan mulai dari cincin, gelang dan jam mewah yang dikenakannya dengan harga fantastis, seperti dilansir dari akun @fashionattahalilintar di Instagram:

10 Cara Membersihkan Perhiasan Emas agar Tidak Menghitam dan Selalu Tampak Baru

1. Cincin

Cincin keluaran brand Bulgari seri 'Ring B.Zero1' menghiasi jari tengah Atta. Harga cincin tersebut senilai Rp16,2 juta.

Arumi Bachsin Dilarang Emil Dardak Pakai Perhiasan Murah: Bikin Malu Suami!

2. Gelang

Selain cincin, Atta juga memiliki koleksi gelang dari Hermes. Harga gelang seri Clic H Bracelet itu Rp8,1 juta.

Pria yang senang mewarnai rambutnya ini pun memiliki gelang keluaran Cartier. Gelang seri 'Juste Un Clou Bracelet White Gold' iu harganya mencapai Rp98,55 juta.

Tak cuma satu, Atta juga punya gelang yang harganya lebih wow lagi dari merek yang sama. Cartier tipe 'Love Bracelet, Diamond-Paved Sice 15-21', harganya Rp631 juta.

3. Jam tangan

Selain cincin dan gelang, Atta juga mengoleksi jam tangan dari merek dunia. Jam tangan tipe Cosmograph Daytona 116503 Oyster 40mm ini berharga Rp266,86 juta.

Dia juga memiliki jam dari merek yang sama dengan harga mencapai Rp192,65 juta. Jam Rolex itu seri Submariner Date Oystersteel And Yellow Gold.

Ada juga jam dari Audemars Piguet tipe 'Royal Oak Selfwinding 41mm. Harga jam tangannya sebesar Rp607,45 juta. (ase)

Tulola Jewelry meluncurkan koleksi terbaru Garden of Wishes

Cantiknya Garden of Wishes dari Tangan Perajin Desa Wisata Taro Bali

Garden of Wishes koleksi terbaru Tulola Jewelry ini bukan sekadar kumpulan perhiasan mewah, melainkan sebuah simbol perjalanan hidup, keindahan dalam ketidaksempurnaan.

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024