Tren Bikin Hidung Jadi Mancung, Ternyata Begini Caranya
- Oddity Central
VIVA – Operasi plastik kini memang sangat populer, tapi para wanita selalu punya cara untuk mendapatkan hidung sempurna dengan minimal invasif. Salah satunya adalah dengan menggunakan lilin khusus yang bisa membuat mereka mendapatkan bentuk hidung yang diinginkan.
Lilin mikrokristalin telah banyak digunakan di Asia, khususnya di China, beberapa waktu terakhir. Dan kini, lilin tersebut makin populer penggunaannya di dunia Barat berkat para influencer dan pecinta make-up yang memamerkan bentuk hidung temporer sempurna di Instagram.
Sejumlah video yang beredar luas di platform media sosial memperlihatkan wanita mengaplikasikan bahan seperti lilin berwarna putih di hidung mereka. Lalu, mereka menatanya agar menjadi bentuk hidung yang diinginkan, mancung dan ramping.
Beberapa saat kemudian, mereka menghancurkan lilin itu dan kembali pada bentuk hidung aslinya. Video-video ini pun tengah viral dan membuat para netizen geleng-geleng kepala.
Efek khusus ini didapat setelah mereka menghilangkan minyak dari petroleum jelly. Lilin ini mudah menempel di kulit manusia dan terlihat mudah dibentuk, meski hasil dari hidung sementara itu bergantung pada keahlian orang yang mengaplikasikannya.
Dilansir dari laman Oddity Central, beberapa video yang beredar secara online menunjukkan bahwa wanita yang ahli berdandan seperti mempertunjukkan sihir pada hidungnya. Tapi, salah satu make-up artist mengklaim bahwa dengan latihan cukup siapa pun bisa menggunakan lilin mikrokristalin untuk membentuk berbagai fitur wajah.
"Anda bisa mengubah bentuk apa saja pada wajah, seperti hidung, tulang alis, dagu, dan lainnya menggunakan lilin seperti Ben Nye Nose & Scar Wax," ujar make-up artist Lottie.
Dia menambahkan, untuk mendapatkan tampilan yang oke memang butuh latihan tapi tidak sangat sulit. Anda hanya hanya perlu menggunakan sedikit lilin dalam satu waktu, menggulungnya menjadi sebuah bola atau memanjang seperti ular kecil, tergantung di bagian mana Anda ingin menempelnya. Kemudian, tekan ke kulit dan ubah menjadi bentuk yang diinginkan.
"Jika bentuknya sudah tepat, Anda bisa dengan lembut meratakan tepinya dengan kulit menggunakan jari dan sedikit air atau Vaseline," ujar Lottie.
Jika sudah selesai mengaplikasikan dan membentuknya, yang perlu Anda lakukan adalah mengaplikasikan concealer dan foundation agar warnanya sama dengan warna kulit wajah Anda. Dan meski lilin mikrokristalin paling sering digunakan untuk membentuk hidung secara temporer, tapi beberapa wanita juga mengaplikasikannya pada dagu untuk membuatnya lebih lancip.