Central Park Mall Kembali Gelar Festival Kuliner Tahunan

Extraordinary Affordable Treats, Centrak Park.
Sumber :

VIVA – Sebagai one stop shopping destination, Central Park dan Neo Soho Mall selalu menghadirkan beragam acara dan hiburan yang dikemas secara menarik untuk memanjakan para pengunjung setianya. Pada bulan Oktober ini, Central Park dan Neo Soho Mall menghadirkan program khusus bagi para pecinta kuliner yang dimulai dari tanggal 1 Oktober hingga 3 November 2018. Acara kuliner Extraordinary Affordable Treats (E.A.T) ini merupakan salah satu program yang rutin dan ditunggu-tunggu setiap tahunnya di Central Park dan Neo Soho Mall.

“Melihat tingginya antusiasme pengunjung dalam bidang kuliner ditenan-tenan F&B Central Park dan Neo Soho Mall, tahun ini kami kembali menggelar acara EAT yang rutin menghadirkan berbagai promosi menarik khusus untuk food and beverage,” ujar Silviyanti Dwi Aryati selaku Senior Marketing Communication Manager Central Park dan Neo Soho Mall.

Silviyanti pun menjelaskan bahwa program-program yang akan diselenggarakan ini membawa suasana baru. Selain dapat menikmati berbagai macam kuliner dengan harga terjangkau, para pengunjung juga berkesempatan mendapatkan hadiah yang menarik.

Food Fortune

(12 Oktober – 3 November 2018)

Central Park dan Neo Soho Mall membawa program belanja baru ditahun ini. Khusus bagi para pecinta kuliner pemegang kartu kredit HSBC dan member 360 club, mendapatkan kesempatan menarik untuk mengikuti program Food Fortune. Hanya dengan menukarkan struk pembelanjaan ditenant food and beverage Neo Soho Mall dengan minimal pembelanjaan Rp150.000 kepada Customer Service di Info Desk L3A Neo Soho Mall, pengunjung berkesempatan mendapatkan Voucher Cell Science Hydrapeel Treatment, Jakarta Aquarium, Voucher Central Department Store, Voucher The Duck King, Voucher MAP, Voucher CGV,hingga Voucher Grab. Program ini dapat diikuti mulai 12 Oktober hingga 3 November 2018 setiap hari Senin hingga Jumat di tenan-tenan yang berpartisipasi.

Top Eaters

(19 Oktober – 3 November 2018)

Kalah PK, Ini Sejarah Tanah Mal Central Park yang Dikuasai Podomoro

Selain menawarkan promo-promo menarik, Central Park dan Neo Soho juga menyajikan berbagai macam hadiah menarik bagi para pengunjung pemegang kartu kredit HSBC dan member 360 club. Dengan menikmati sajian makanan dan minuman di tenant lantai 3A Neo Soho dan tenant di area Tribeca Park dengan minimal Rp150.000, pengunjung dengan pembelanjaan food and beverage tertinggi berkesempatan membawa pulang The New Samsung A9 senilai Rp11.000.000, Dyson V6 Cordless senilai Rp7.400.000, Guess Watch senilai Rp2.500.000, Voucher Duck King senilai Rp1.000.000, Voucher TGI-Friday senilai Rp1.000.000, dan Tiket masuk Jakarta Aquarium senilai Rp1,750.000.

Eat Below 50K

Ganti Rugi Tanah Tak Dibayar, Banser Geruduk Podomoro Land Grogol 

(19 Oktober – 3 November 2018)

Promosi menarik lainnya yang ditawarkan Central Park dan Neo Soho Mall ialah EAT BELOW 50K. Selama program ini berlangsung, seluruh food lovers dapat menikmati beragam jenis paket makanan dan minuman yang cocok untuk makan siang dan makan malam dengan harga tidak lebih dari Rp50.000 dibanyak tenant F&B Central Park dan Neo Soho Mall yang berpartisipasi.

Siap-siap, 80 Mal di Jakarta Dibuka Lagi Hari Ini, Berikut Daftarnya

New Open F&B Tenant

Central Park dan Neo Soho Mall merupakan pusat perbelanjaan yang menyediakan berbagai macam keperluan dan perlengkapan para pengunjungnya.Terdapat banyak pilihan yang ditawarkan mulai dari tenan fashion and beauty, sport, entertainment, supermarket, hingga tenant F&B. Banyak pilihan tenant F&B lainnya di Central Park dan Neo Soho Mall yang sudah dan akan buka dalam waktu dekat ini. Pilihan jenis makanan dan minuman yang hadir diantaranya Putien (Lantai UG, Neo Soho Mall), Burgreens (Lantai 3A, Neo Soho Mall), OMJI (Lantai 3A, Neo SohoMall), Pop Chop (Lantai 3A, Neo Soho Mall), Bakmi GM (Lantai 3A, Neo Soho Mall), Salad Stop (Lantai LG,  Central Park Mall), Momoiro (Lantai LG, Central Park Mall).

Ilustrasi kuliner.

Festival Kuliner Virtual Terbesar Dibuka, Bisa Dinner Bareng Idola

GoFoodieland, festival kuliner virtual terbesar di Indonesia yang menggandeng hingga 30.000 mitra UMKM ini digelar 9-28 November 2021.

img_title
VIVA.co.id
16 November 2021