Wujudkan Mimpi jadi Desainer dan Pengusaha Fesyen
- VIVA/ Adinda Permatasari
VIVA – Bagi Anda yang punya mimpi menjadi desainer dan berbisnis di bidang fesyen, mungkin ini bisa menjadi jalan bagi Anda. Platform e-commerce dan gaya hidup MatahariMall.com membuka kompetisi desain fesyen bertajuk 9 Rising Fashion Desaigners Competition.
Tak hanya sekadar mendesain pakaian, dari kompetisi ini Anda juga dituntut untuk membuat pakaian yang wearable dan memiliki daya jual tinggi.
"Para pemenang tidak hanya dikasih hadiah, tapi juga akan diajarkan berbisnis retail," ujar Marketing Communication Director MatahariMall.com Chaya Kusuma saat temu media di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta, Kamis, 9 Agustus 2018.
Untuk dapat menguasai bisnis retail di bidang fesyen ini, pemenang bahkan akan dibawa ke Hong Kong untuk belajar bagaimana berbisnis, membangun relasi dengan para supplier, hingga bagaimana memilih bahan dan memproduksi desain mereka. Tak sampai di situ, hasil produksi itu juga akan dipasarkan secara online dan mendapatkan royalti dari hasil penjualan.
Chaya berharap, setelah sesi ini pemenang pun akan merasa percaya diri dan bisa memulai bisnisnya sendiri. Pemenang kompetisi juga nantinya bisa semakin terasah bagaimana melihat sebuah item yang bisa terjual atau tidak.
Kompetisi ini terbuka bagi siapapun yang memiliki dasar membuat desain pakaian. Tak terbatas pada siswa sekolah fesyen, siswa SMK, sekolah menjahit, hingga ibu rumah tangga pun bebas mengikuti kompetisi ini.
Syaratnya, peserta cukup mengunggah hasil desain mereka ke akun Instagram. Masing-masing peserta diharuska mengirim dua jenis desain yang diperuntukkan bagi laki-laki dan perempuan. Jangan lupa juga untuk menjelaskan bahan apa yang dipakai dan kisaran harga jika desain mereka akan dijual.
Ada empat tema yang bisa dipilih, di antaranya new tropical yang mengangkat suasana musim panas dengan warna-warna cerah. Kemudian future basic, yaitu desain basic namun dengan sentuhan twist yang unik dan beda. Ada pula tema checkerboard, yaitu motif kotak-kotak hitam putih. Terakhir, tema symbology yakni berupa printing statement item seperti yang sedang populer di luar negeri.
Kompetisi ini akan dibuka hingga tanggal 30 Agustus 2018. Nantinya akan dipilih 18 semifinalis yang akan mempresentasikan karyanya kepada para juri. Dari 18 semifinalis tersebut akan disaring lagi menjadi sembilan finalis yang akan memperagakan karyanya sebelum akhirnya dipilih satu pemenang untuk diberangkatkan ke Hong Kong.