Jelang Ramadan, Gamis Bordir Rp100 Ribuan Banyak Diburu

Baju gamis yang dijual Wilma Anggraeni di Shopee
Sumber :
  • VIVA/Isra Berlian

VIVA – Majunya teknologi membuat seseorang semakin mudah dalam melakukan sesuatu, salah satunya kegiatan berbelanja. Dengan teknologi, kini kamu tak perlu repot berbelanja di gerai-gerai konvensional.

Intip Inspirasi Busana Muslim Syari untuk Pria

Kamu cukup buka aplikasi belanja online, kemudian memilih barang dan membayarnya. Dalam waktu singkat, barang yang dibeli sudah sampai di rumah. Dari sekian banyak jenis barang yang ditawarkan, item fesyen menjadi salah satu yang paling banyak dicari.

Memasuki bulan Ramadan, permintaan terhadap pakaian terutama baju gamis pun makin meningkat. Hal itu dibenarkan oleh salah satu penjual dari salah satu e-commerce Shopee, bernama Wilma Anggraeni.

Ridho Ilahi Pilih Hadiah Ini untuk Sang Ibu di Hari Lebaran

Ditemui di gudang pengiriman barangnya di kawasan Mangga Besar, Jakarta, wanita yang menekuni bisnis busana muslim ini mengaku bahwa permintaan baju gamis menjelang puasa bisa mengalami peningkatan tiga hingga empat kali lipat dibanding hari biasa.

"Kalau hariannya 20 hingga 25 paket. Kalau tahun lalu per hari bisa mencapai 300 paket. Diharapkan tahun ini bisa mencapai 300 paket per hari atau lebih. Kalau hingga hari ini masih di angka 150 paket," kata dia, Selasa, 15 Mei 2018.

Lebaran Makin Dekat, Yuk Intip Rekomendasi Gamis Lebaran 2024

Baju gamis yang dijual Wilma Anggraeni di Shopee

Dia menjelaskan, umumnya permintaan terhadap baju gamis mulai melonjak sepekan setelah puasa. Namun permintaan paling tinggi terjadi sepekan sebelum Lebaran.

"Ramai tiga minggu sebelum Lebaran, paling tinggi H-7 sebelum Lebaran. Sesudah Lebaran sepi," ujarnya.

Untuk Ramadan kali ini, dia mengeluarkan koleksi gamis Maxi Ayana Bordir dan Miss Diamond. Tapi dari dua jenis busana yang ditawarkannya, gamis Maxi Ayana Bordir berwarna mocca yang paling laris hingga saat ini.

"Dari 5.000 pieces Maxi Ayana, itu sudah laku 4.700 dan kini tersisa 300 pieces. Maxi ini bermain di motif bunga dan lebih ke bordir, untuk bahannya jenis baloteli embos timbul," tutur dia.

Sementara kisaran harga yang ditawarkan mulai Rp100 ribu hingga Rp150 ribu per potong. Menurutnya, meski bordirnya mewah, tapi dia menjual dengan harga terjangkau. Bahkan, selama Ramadan ada diskon 3 hingga 5 persen. (ch)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya