Setahun Tak Menstruasi Demi Tubuh Ideal, Jangan Ditiru Ya!
- ladiescode.com
VIVA – Melihat tubuh idola Korea tentu saja membuat iri siapa pun yang melihatnya. Bagaimana tidak, mereka memiliki postur tubuh bak boneka, kurus, dan terlihat cantik dengan pakaian model apa pun.Â
Tapi ternyata, tubuh menarik yang dimiliki para bintang papan atas itu tak selalu diperoleh dengan mudah. Beberapa di antaranya bahkan berakhir dengan menderita berbagai gangguan makan. Dilansir dari berbagai sumber, berikut kelima selebriti dengan gangguan makan tersebut. Jangan ditiru ya!
IU
Penyanyi bertubuh mungil ini pernah mengungkap tekanan yang dialami sebelum debut membuatnya mengalami bulimia alias gangguan cara makan, seperti makan terus menerus yang merupakan penyiksaan terhadap diri sendiri. IU tak bisa menghentikan makan ketika sedang dilanda cemas, namun kemudian memuntahkannya ketika makin khawatir akan bentuk tubuhnya.
"Aku mengisi kekosongan itu dengan makanan, tapi bukan merasa baik aku justru selalu merasa aneh yang membuatku berpikir ada yang salah. Saat itu, aku makan sampai muntah," kata IU.Â
Seo In Guk
Aktor tampan dan penyanyi ini juga pernah menderita bulimia. Tapi kebiasaannya memuntahkan makanan itu ternyata berdampak buruk dan akhirnya merusak pita suaranya. Kemudian bintang drama Master's Sun ini memilih untuk menjaga tubuh dengan cara yang lebih sehat.Â
"Aku makan satu apel di pagi hari, untuk siang aku makan salad sayuran, dan sore hari makan tomat ceri, timun, dan tofu."
Gyuri
Mantan anggota girlband Kara ini kerap dibandingkan dengan rekan satu timnya, Seungyeon dan Hara yang memiliki porsi tubuh langsing.Â
"Karena diet sangat sulit, setelah syuting film penting aku akan mencari makanan yang lezat karena stres. Aku makan banyak, kemudian menyesal dan langsung olahraga. Saat melakukan itu aku jadi mual dan muntah sebelum tidur. Karena itu akhirnya aku menderita asam lambung."
Xiumin EXO
Kerap disebut chubby karena pipinya, anggota boyband EXO ini akhirnya memilih untuk jarang makan dan saat itu tubuh Xiumin sempat terlihat sangat kurus dengan berat badan hanya 60 kilogram.Â
Sojung Ladies Code
Pada tahun 2013 silam, Sojung pernah mengaku tak mendapat menstruasi selama setahun karena diet ketat yang dijalaninya. Selama dua hingga tiga hari dia hanya makan lima tomat ceri. Saat perutnya mulai merasa lapar, dia sangat membencinya dan berkata pada perutnya sendiri, 'Aku tidak lapar jadi kenapa kamu mengerang?'