Tiga Bahan Mujarab Penyembuh Kulit Kaki Pecah-pecah

Madu.
Sumber :
  • Pixabay

VIVA.co.id – Kaki kering dan pecah-pecah tentu membuat rasa tak nyaman bagi setiap orang. Keadaan seperti ini jika dibiarkan terlalu lama akan makin parah. Dilansir dari Boldsky, tiga dari lima orang umumnya menderita kaki berkulit kering.  

Gak Perlu Budget Puluhan Juta, Ini Trik Cantik Natural ala Putri Marino

Kaki pecah-pecah pun bisa menyerang mereka yang sadar akan kebersihan, misalnya karena berdiri terlalu lama, sering terkena air, alas kaki yang tidak cocok, obesitas dan hal lainnya.

Namun Anda tidak perlu khawatir, karena ada bahan alami yang bisa dimanfaatkan untuk mengatasi kulit kaki kering dan pecah-pecah. Berikut beberapa bahan berkhasiat tersebut.

Minyak nabati

Minyak nabati memiliki kandungan antioksidan yang dapat menyembuhkan, memperbaiki kulit kaki yang pecah. Minyak ini dioleskan pada bagian kaki yang pecah-pecah lalu beri pijatan ringan. Gunakan sebeum tidur dan tutupi dengan kaus kaki lalu bilas pada pagi hari.

Tidak Harus Bayar Mahal, Ini 10 Tips Cantik Secara Alami Luar Dalam

Petroleum jelly dan air lemon

Petroleum jelly memiliki kandungan yang dapat menutrisi kulit sedangkan air lemon memiliki asam sitrat yang mampu memperbaiki lapisan kulit yang rusak.

Cukup ambil satu sendok teh pertroleum jelly, lalu tambahkan air perasan lemon atau asam dan aduk rata. Oleskan campuran ini pada bagian kaki yang pecah-pecah. Lakukan sebelum tidur.

Madu

Madu kaya akan vitamin C yang berguna menutrisi kulit dan membunuh bakteri penyebab infeksi. Rendam kaki Anda pada air yang sudah dicampur dengan satu sendok makan madu. Rendam kaki selama 20 menit. (ase)

 

penampilan Sophia Latjuba saat pernikahan Eva Celia

Rahasia Cantik Sophia Latjuba, Makin Menua Makin Awet Muda dan Bersinar

Memiliki tampilan wajah dan tubuh yang sempurna dan jauh dari kata kurang, membuat Sophia Latjuba menjadi idaman siapa saja, terutama para kaum wanita yang mendambakannya

img_title
VIVA.co.id
12 Desember 2023