The LINQ, Apartemen Menengah Hijau di Tengah Kota

Kawasan Apartemen LINQ
Sumber :
  • Dok.ist

VIVA.co.id - Pilihan tinggal di apartemen bagi masyarakat urban tidak hanya dipengaruhi kebutuhan akan rumah sebagai hunian saja. Namun sebagian orang menilai apartemen menawarkan fasilitas lebih, sehingga mereka cenderung memilih apartemen daripada tinggal di landed house.

Menurut Direktur Utama PT Binacitra Tataswasti, Harry Gunawan, proyek hunian vertikal tersebut diprediksi tumbuh pada 2016. Jeli menangkap peluang tersebut, PT Binacitra Tataswasti sebagai anak perusahaan PT Kencana Graha Global (KG Group) percaya diri menggarap proyek apartemen menengah di kisaran harga 300-800 juta di kawasan kemayoran.

Tak hanya menopang kebutuhan akan hunian di Kemayoran yang punya potensi dijadikan kawasan alternatif central business distric (CBD) Jakarta, proyek terbaru KG Global Development ini juga memanjakan gaya hidup masa kini dengan mengusung tema "The Right Home to Stay".

"Apartemen ini dirancang dengan konsep hunian mix used yang dipadukan dengan green natural, kebutuhan akan pusat perbelanjaan, pendidikan, dan leisure selayaknya kota besar terpenuhi, sedangkan pemandangan hijau dan udara sejuk tetap dirasakan penghuni," jelas Harry saat peresmian groundbreaking The Linq Residences @ Central Kemayoran, Selasa 23 Februari 2016.

Ketika Mal Tua Disulap Jadi Apartemen Mungil

Kepenatan selepas bekerja akan hilang melihat hijaunya hamparan padang golf yang mengelilingi apartemen tersebut. Tambahan fasilitas jasa pada apartemen ini, adalah disediakan tempat penitipan anak, jadi penghuni apartemen tak perlu menyewa baby sister untuk menjaga anak mereka saat pergi bekerja.

Tahap pertama akan dibuka 1.500 unit dari total 2.000 unit, dengan harga berkisar Rp800 juta. Salah satu kemudahan yang patut digarisbawahi adalah The Linq Residences memberikan fasilitas angsuran yang ringan. "Para profesional atau keluarga muda cukup membayar angsuran sebesar 5,6 juta per bulan untuk dapat memiliki apartemen ini. Ini sama saja kita dengan bayar kost tiap bulan," ujar Harry.

Sementara, Direktur Utama Pusat Pengelolaan Komplek Kemayoran(PPKK) Dwi Nugroho, berharap dengan kehadiran The Linq di centra kemayoran dapat memberikan nilai tambah untuk kecamatan penjaringan jakarta utara dan khususnya untuk kawasan kota bandar baru kemayoran.

"Harapan kami, dengan kehadiran The LINQ@Central Kemayoran, dapat memberikan nilai tambah diĀ  DKI Jakarta sekaligus menjawab kebutuhan pasar saat ini, seiring dengan pesatnya pertumbuhan ekonomi domestik saat ini dan ke depanya serta menjadi bagian dari rencana CBD kedua yang dicanangkan di daerah Kemayoran," ujarnya.