Prilly Latuconsina Pamer Perut Rata Usai Turun 12 Kilogram, Ternyata Ini Rahasianya!

Prilly Latuconsina
Sumber :
  • Instagram @prillylatuconsina96

VIVA Lifestyle – Penampilan baru artis Prilly Latuconsina menuai sorotan usai berat badannya turun hingga 12 kilogram. Dia mengatakan, dulunya berat badannya mencapai 49 kilogram dan kini turun menjadi 37.

5 Tips Diet Intermittent Fasting yang Efektif untuk Pemula

Penurunan berat badannya ini tak hanya membuat Prilly semakin tampak langsing, tetapi juga membuatnya memiliki perut yang rata. Apa sih rahasianya? Scroll untuk baca lebih lanjut, yuk!

Melalui Instagramnya, Prilly memperlihatkan tubuhnya dengan perutnya yang rata. Dia tampak melakukan mirror selfie, sambil memperlihatkan dirinya dengan setelan busana olahraga.

Cara Diet Tanpa Olahraga ala Talitha Curtis, Berhasil Turun BB 2,5 Kilogram dalam Seminggu!

Prilly Latuconsina

Photo :
  • IG @prillylatuconsina96

Tak hanya itu, Prilly juga membeberkan rahasianya bisa turun hingga 12 kilogram. Rupanya, penurunan berat badannya yang signifikan itu lantaran pola makannya, yaitu "clean eating".

Ingin Kembali ke Entertainment, Talitha Curtis Fokus Turunkan Berat Badan 40 Kg dengan Cara Ini

"Aku itu clean eating, pagi aku cuma ngopi hitam aja, terus siangnya aku makan sayur dan protein," kata Prilly Latuconsina seperti dikutip dari akun TikTok-nya, Kamis, 4 Juli 2024.

Dia lalu memperlihatkan menu makan siangnya, yaitu sayur tauge dan beberapa butir telur rebus. "Terus, aku makan buah lontar, karena ini kalorinya nggak banyak dan buahnya nggak terlalu manis," ujarnya. 

Lalu, di sore harinya, Prilly mengonsumsi quinoa yang dibuat bak nasi goreng dan lauk pauknya berupa tahu dan terong bakar. Kemudian, yang tak kalah penting adalah, minumannya harus air putih dan bukan minuman manis.

Meski melakukan diet, rupanya Prilly juga masih mengonsumsi dessert. Dia memilih donat gluten free yang lebih sehat dari donat biasa.

"Tapi, aku nggak se-strict itu setiap hari. Ada momen di mana aku makan enak, makan masakan aku sendiri, apalagi aku suka masak kan, jadi nggak mungkin aku nggak makan. Ada juga momen aku masih makan makanan manis karena aku suka banget, apalagi kalau liburan, itu pasti nggak mungkin deh aku diet-diet," jelas Prilly. 

Menurut dia, kunci menurunkan berat badan adalah makan secukupnya. "Berhenti makan sebelum kenyang dan ngejalaninnya harus dengan happy, terus bertahap, itu kuncinya!
" ujarnya.

Selain membuatnya semakin percaya diri, penurunan berat badannya ini juga membuatnya semakin sehat. "Aku nggak pernah GERD lagi, nggak pernah migren, terus kalau mens juga nggak pernah sakit nggak tau kenapa, semenjak makan sehat tuh badan aku lebih fit."

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya