Terpopuler: Penyebab Rokok Bikin Perut Mules, Mozarella dari Dusun Raup Omzet Ratusan Juta
- Pixabay
JAKARTA – Merokok bisa sebabkan perut mules ternyata mengundang banyak perhatian pembaca kanal Lifestyle VIVA.co.id sepanjang Minggu, 20 Agustus 2023.
Selain itu, kisah Jennie yang inspiratif hingga usaha keju mozarella dari dusun di Kota Batu, Malang, juga tak kalah menarik perhatian. Berikut rangkuman berita terpopuler Lifestyle selengkapnya.
4 Penyebab Kenapa Merokok Bisa Bikin Perut Mules
Dalam beberapa dekade terakhir, kesadaran akan dampak negatif merokok terhadap kesehatan telah semakin meningkat. Bukan hanya merusak paru-paru dan jantung, merokok juga telah dikaitkan dengan berbagai masalah pencernaan, termasuk sensasi perut mules yang tidak nyaman.
Baca selengkapnya di sini.
Pagelaran Sabang Merauke, Penciptaan Harmoni Melalui Musik, Tari, dan Mode Nusantara
Memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia, sebuah pertunjukan kolosal bernama Pagelaran Sabang Merauke "Pahlawan Nusantara" dihelat pada 19 dan 20 Agustus 2023 di JIExpo Theatre, Jakarta. Dalam pertunjukan megah ini, akan terdapat lebih dari 300 seniman lintas generasi dari beragam profesi yang akan menggambarkan keragaman budaya dan keindahan seni Indonesia.
Baca selengkapnya di sini.
Kisah Jennie Hampir Putus Sekolah karena Ditinggal Ayah, Kini Berhasil Kuliah ke Amerika
Jennie Nabilah pada saat duduk di bangku kelas 5 SD, ditinggal sang ayah tercinta meninggal dunia. Saat itu, kehidupan ekonomi keluarga Jennie terganggu setelah kepergian sang ayah. Jennie bisa menamatkan sekolah dasar, tapi berat untuk lanjut ke SMP karena alasan ekonomi.
Baca selengkapnya di sini.
Gak Nyangka, Keju Mozarella dari Dusun Terpencil di Kota Batu Bisa Raup Omzet Ratusan Juta Sebulan
Semua orang tak menyangka di sebuah dusun terpencil di Kota Batu mampu membuat produk turunan susu yaitu keju mozarella hingga menembus pasar Jawa dan Bali dengan omzet ratusan juta. Keju yang diberi merek Chizzu tersebut merupakan produk Koperasi Margo Makmur Mandiri yang berada di RT 4 RW 10, Dusun Brau, Desa Gunungsari, Kecamatan Bumiaji.
Baca selengkapnya di sini.