25 Tahun Berkarya, Rinaldy Yunardi Luncurkan Brand Aksesori Alas Kaki
- jakartafashionweek.co.id
VIVA – Rinaldy A. Yunardi yang merupakan desainer aksesori, millinery, dan desainer lampu kembali menoreh sebuah babak lain perjalanan karirnya sekaligus merayakan 25 tahun berkarya. Melalui Jakarta Fashion Week 2021, dilansirlah Refounders, label yang berfokus pada alas kaki serta aksesori lainnya yang lahir dari sisi fungional dan kreativitas.
Refounders awal mulanya bernama Lost and Found yang didirikan bersama keempat sahabatnya pada sekitar tahun 2014. Kemudian, Lost and Found berpisah dan berganti nama menjadi Refounders yang berarti melahirkan kembali buah karya seorang Rinaldy yang menyukai sepatu fashionable namun tetap nyaman.
Momen di rumah saja memberi kesan tersendiri baginya untuk kembali melahirkan sebuah alas kaki kasual dan semi-formal seperti sepatu sneakers, sandal, atau kitten heels tertutup dengan tali yang terinspirasi dari sepatu dari tahun 1800-an.
Alas kaki yang diproduksi berbahan kanvas dengan sentuhan penuh detil serta craftmanship khas Rinaldy A. Yunardi. Terdapat aplikasi bunga, rantai, mutiara, payet, bordir, studs, pita, dan bebatuan yang membuat sebuah alas kaki kasual terlihat lebih chic.
Sebagian besar koleksi ditujukan bagi perempuan dan terdapat sebagian koleksi yang dapat dikenakan oleh laki-laki. Tak hanya sepatu, aksesori lainnya seperti, tas, topi, masker serta face shield turut tercipta untuk mempermudah hidup para pecinta fashion dan karya Rinaldy yang dapat dikenakan di kala pandemi dengan latar belakang kenyamanan, fungsi, serta sisi fashion.
Menggunakan warna hitam dan cream yang yang netral serta mudah dipadu padankan para pecinta mode Indonesia.
Sebuah tas selempang kecil layaknya sebuah organizer yang terdapat kompartemen untuk tissue kering, tissue basah, hand sanitizer, telepon genggam dengan tali yang dapat ditarik, hingga bagian dalam yang dilengkapi ritsleting berlapis karet dapat menyimpan masker hingga kartu.
Tas berukuran kecil ini dapat dikenakan sendiri atau di kaitkan agar dapat dipakai bersama tas tote bag besar. Tas kecil tersebut berlatar belakang agar sang pemakai mudah mengambil ragam keperluannya tanpa perlu mencari di dalam tas besar mereka. Hingga seluruh barang dalam tas besar tetap higienis dan tidak tercemar oleh tangan si pengguna.
Terdapat pula sebuah tas model tote berukuran sedang dan besar yang terinspirasi olehnya saat berbelanja ke luar rumah, menggunakan tote bag yang memuat beragam barang dan bersifat praktis.
Pada tas tote berukuran besar, terdapat fungsi lain yang dapat dikenakan menjadi backpack dengan merubah penempatan tali tas. Seluruh tas berbahan dasar crinoline yang disenangi Yung-Yung, sapaan akrab sang desainer.
Sedangkan untuk masker, berbahan dasar crinoline dan bagian dalamnya dilapisi bahan lain serta dilengkapi kaca mata yang dapat dilepas agar masker tersebut dapat dicuci. Desain face shield berbentuk geometris warna hitam atau transparan dan terdapat pula berbingkai seperti ukiran baroque ciri khas karya Rinaldy yang fashionable dan detil craftmanship.
Efektif, fungsional, fashionable, dan keseimbangan sisi komersil dengan kreativitas merupakan kata untuk menggambarkan produk Refounders terbaru pada Jakarta Fashion Week 2021.