Dapat Kado, Berapa Harga 'Lamborghini' Anak Raffi Ahmad?
- Instagram raffinagita1717
VIVA.co.id - Kelahiran Rafathar Malik Ahmad, 15 Agustus 2015, menjadi berkah tersendiri bagi pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Penantian bayi berjenis kelamin laki-laki itu 'terbayar lunas', setelah bayinya lahir sehat dan normal.
Kerabat dan saudara dekat Raffi dan Nagita pun ikut bahagia dengan kelahiran bayi mungil laki-laki itu. Mereka yang datang menjenguk Rafathar, bahkan tak hanya memanjatkan doa untuk si kecil, mereka pun datang berbondong-bondong memberikan kado spesialnya untuk Rafathar.
Ada kado yang paling unik dari sekian banyak hadiah yang diterima Rafathar. Terbaru, bayi itu mendapat kado 'Lamborghini' dari Chief Executive Officer (CEO) Lamborghini Jakarta, Johnson Yaptonaga. Namun, bukan Lamborghini sungguhan, namun merupakan mobil mainan, yang juga bermerek Lamborghini.
Lamborghini mainan itu berkelir putih, sama dengan hadiah Jhonson Yaptonaga saat Raffi dan Nagita menikah, yakni Lamborghini sungguhan berkelir putih. Dengan bangga, Raffi kemudian memamerkan hadiah dari Yaptonaga di akun media sosialnya.
“Asikk dapet hadiah mini lambo aventador buat Rafathar dari coco @j_yap_ CEO lamborghini indonesia! Hehehe kamsia coco ganteng,” tulis Raffi Ahmad, Senin 7 September 2015.
Lantas, berapa harga mobil mainan Lamborghini yang diberikan Yaptonaga ke Rafathar?
Berdasarkan data yang dihimpun, mobil mainan itu ialah Lamborghini Aventador 6v Ride On Car LP700-4. Mobil mainan ini dilengkapi remote control untuk mengoperasikannya. Mobil mainan ini bisa digunakan oleh anak mulai dari usia dua-tiga tahun.
Menariknya, ada kunci kontak khusus seperti mobil sungguhan sebelum mengaktifkan remote control-nya. Mobil mainan ini memiliki panjang 44 inci, lebar 25 inci, dan tinggi 17 inci. Kapasitasnya bisa mengangkut beban hingga 60 pon.
Soal harga, Lamborghini Aventador 6v Ride On Car LP700-4 dijual di pasaran dengan harga bervariasi. Kebanyakan, penjualan membanderol mobil mainan ini dengan harga sekira US$299,98, atau setara Rp4,2 juta (kurs Rp14.166 per dolar AS). (asp)