Penampilan Para Menteri Elek Yo Band di Java Jazz 2018
Sabtu, 3 Maret 2018 - 15:43 WIB
VIVA – Dalam perhelatan hari pertama Java Jazz Festival 2018 yang akan digelar di JIExpo Kemayoran sore nanti, grup musik para menteri Kabinet Kerja Presiden Jokowi, Elek Yo Band!, akan menjadi salah satu headliners yang akan menghibur para penonton. Grup itu digawangi oleh tujuh orang personel, yakni Menkeu Sri Mulyani (vokal), Menhub Budi Karya Sumadi (gitar), Menteri PUPR Basuki Hadimuljono (drum), dan Kepala Bekraf Triawan Munaf (keyboard).