Begini Proses Alih Media Digital di Museum Radyapustaka Solo
Senin, 14 Januari 2019 - 12:11 WIB
VIVA – Staf Pengelola Manuskrip Museum Radyapustaka Kurnia Heniwati memotret naskah kuno di ruang digitalisasi museum di Solo, Jawa Tengah, Selasa, 8 Januari 2019. Proses alih media digital ini nantinya akan mempermudah akses penelitian karena tidak terkendala oleh kondisi fisik naskah-naskah koleksi museum yang sudah rapuh.