Kondisi Korban Gempa Lombok
Senin, 18 Maret 2019 - 06:46 WIB
VIVA – Berdasarkan data BMKG menyatakan Pulau Lombok diguncang gempa bumi tektonik berkekuatan 5,8 Skala Richter (SR) pada Minggu, 17 Maret 2019 pukul 15.07 WITA. Pusat gempa berada di laut pada jarak 24 km timur laut Kabupaten Lombok Timur, 36 km timur laut Kabupaten Lombok Utara, 37 km barat laut Pulau Panjang, Kabupaten Sumbawa, dan 63 km timur laut Kota Mataram. Gempa tersebut terjadi saat wisatawan yang didominasi warga Malaysia tengah berwisata ke objek wisata yang berada di kaki Gunung Rinjani. Sebanyak dua orang dinyatakan meninggal dunia akibat terkena longsoran gempa air terjun Tiu Kelep di Desa Senaru, Lombok Utara.