Pelatih Portugal: Ronaldo Masih Bisa Bermain 10 Tahun Lagi
- REUTERS/Kai Pfaffenbach
VIVA.co.id – Kegagalan Lionel Messi meraih gelar juara di Copa America Centenario menyebabkan dia mengambil keputusan untuk pensiun dari timnas Argentina. Dan menurut pelatih Portugal, Fernando Santos, Cristiano Ronaldo tidak akan mengikuti jejak rivalnya itu meskipun mereka berdua sama-sama belum pernah memberikan gelar untuk negaranya.
Ronaldo sebenarnya hampir memberikan trofi untuk Portugal pada Piala Eropa 2004. Sayangnya, Seleccao das Quinas dikalahkan oleh Yunani dengan skor 0-1.
Sejak saat itu, Ronaldo selalu menjadi pilihan utama Portugal di setiap turnamen internasional. Santos bahkan menyebut CR7 bisa bermain hingga 10 tahun ke depan.
"Saya pernah melatihnya 13 atau 14 tahun lalu saat masih di Sporting Lisbon. Saya bisa bilang, dia akan bermain hingga enam, tujuh, atau 10 tahun ke depan," ujar Santos seperti dilansir Skysports.
"Dia sangat mengagumkan, sangat bertalenta, dan sangat ingin menang. Dia memiliki mental yang kuat dan terlahir untuk menang. Dia ingin menjadi yang terbaik," tambahnya.
Selangkah lagi, Ronaldo bisa memberikan trofi Piala Eropa untuk negaranya. Namun, Portugal harus mengalahkan lawan berat, yakni tuan rumah Prancis, di laga final yang digelar di Stade de France, Minggu 10 Juli 2016 (Senin dini hari WIB). (one)