Prancis Waspadai Jerman yang 'Pincang'
- REUTERS/Eddie Keogh
VIVA.co.id – Prancis sedikit diuntungkan ketika harus berhadapan dengan Jerman di semifinal Piala Eropa, Kamis 7 Juli 2016 atau Jumat dini hari WIB. Sebab, Jerman akan tampil tanpa empat pemain pilarnya.
Mats Hummels dipastikan absen karena harus menjalani hukuman akumulasi kartu. Sedangkan, tiga pemain Der Panzer lain, Sami Khedira, Mario Gomez, dan Bastian Schweinsteiger, tak bisa bermain karena cedera.
Gelandang Prancis, Dimitri Payet, menyatakan absennya empat pemain tersebut, tak akan mengurangi kekuatan Jerman. Payet menilai kualitas pemain Jerman, baik di starter maupun cadangan, sama baiknya.
"Saya tak berpikir Jerman menjadi lemah karena banyaknya pemain yang absen karena hukuman dan cedera. Mereka juara dunia," kata Payet seperti dilansir situs resmi UEFA.
"Kami tahu kualitas mereka. Jadi, kami tahu apa yang akan mereka lakukan," lanjutnya.
Pemain West Ham United tersebut menyatakan Les Bleus bakal melakukan persiapan khusus jelang pertandingan kontra Jerman. Prancis, dijamin Payet, akan menampilkan permainan terbaiknya saat menghadapi Jerman.
"Sejauh ini, permainan terbaik kami adalah saat menghadapi Islandia. Striker kami tajam dan mampu mencetak banyak gol. Itu bagus," ujar Payet.
Prancis lolos ke semifinal usai mengalahkan Islandia dengan skor telak, 5-2. Sedangkan, Jerman merebut tempat di empat besar setelah mengandaskan Italia lewat babak adu penalti, 6-5 (1-1).