11 Wonderkid Piala Eropa: Dari Martial Hingga 'Messi Turki'

Penyerang muda Timnas Inggris, Marcus Rashford
Sumber :
  • REUTERS/Lee Smith

VIVA.co.id – Perhelatan Piala Eropa 2016, selain menjadi ajang untuk mengukir prestasi, juga merupakan panggung bagi para pemain untuk unjuk gigi, terutama para penggawa belia. Pada pesta sepakbola benua biru di Prancis, ada sejumlah nama yang diprediksi bakalan melejit. Berikut ini daftarnya:

1. Kingsley Coman

Usianya baru 19 tahun, namun Coman sudah membuktikan diri tampil apik bersama Bayern Munich. Dia tampil sebanyak 35 kali dan membukukan 6 gol. Pada musim perdananya, pemain yang dipinjam dari Juventus itu langsung mempersembahkan dua gelar bagi The Bavarian.

Sebagai winger, Coman diyakini bisa menggantikan peran Franck Ribery, seperti yang telah dilakukan saat di Bayern. Di Timnas Prancis, dia sudah mencatat 5 caps dan menyumbang sebiji gol.

2. Renato Sanches

Namanya mulai disebut-sebut akhir-akhir ini. Sanches sempat santer diisukan akan bergabung ke Manchester United, namun dia secara mengejutkan menerima pinangan Bayern Munich.

Sudah pasti ada alasan kuat mengapa pemain yang sebelumnya membela Benfica itu diperebutkan dua klub besar. Permainan apik di lapangan tengah membuatnya disebut-sebut sebagai bintang masa depan Portugal. Pada Maret lalu, Sanches mencatat debut untuk timnas senior dan dia menjadi pemain termuda (18 tahun) yang pernah mengenakan kostum Seleccao das Quinas.

3. Dele Alli

Nama yang satu ini sudah banyak yang kenal. Alli tampil luar biasa dalam satu tahun terakhir bersama Tottenham Hotspur. Penampilan apik mengawal lapangan tengah membuatnya sukses menggondol penghargaan Pemain Muda Terbaik Inggris.

Alli sejauh ini setelah membukukan 8 caps buat The Three Lions. Pemain 20 tahun itu juga menyumbang sebiji gol.

4. Adam Nagy

Berbanding terbalik dengan Alli, pemain ini malah tidak banyak yang kenal. Nagy bermain untuk timnas Hungaria dan membela klub juara kompetisi domestik, Ferencvaros.

Tapi, jangan salah, meski kurang tenar, banyak pengamat memprediksi gelandang 20 tahun yang dulunya adalah pemain futsal ini bakal bersinar. Nagy biasa berperan sebagai deep lying playmaker. Dia merupakan otak permainan tim pada beberapa laga di fase kualifikasi.

5. Breel Embolo

Dia adalah ujung tombak andalan Swiss pada Piala Eropa ini. Embolo mendapat kepercayaan karena performa bagusnya bersama FC Basel. Dia mencetak 10 gol dari 27 kesempatan tampil.

Masih berusia 19 tahun, namun karena bakat besarnya, kini Embolo dilirik banyak klub. Terakhir, dia dikaitkan dengan Manchester United.

Selanjutnya..

6. Anthony Martial

Satu lagi pemain yang sudah terlanjur terkenal. Bagaimana pun Martial tetap wajib masuk daftar ini, mengingat usianya yang masih 20 tahun.

Untuk kemampuan, Martial sudah tidak diragukan. Dia merupakan andalan klub sebesar Manchester United. Di sana dia mencatat 31 penampilan dan 11 gol.

7. Marcus Rashford

Kembali pemain Manchester United yang masuk daftar ini. Nama Rashford mencuat pada paruh kedua kompetisi saat eks manajer Louis van Gaal memberinya kesempatan bermain.

Hanya empat bulan setelah melakukan debut di tim senior 'Setan Merah', Rashford langsung dipercaya memperkuat timnas Inggris untuk Piala Eropa. Dia juga tercatat sebagai pemain termuda Inggris yang pernah mencetak gol dalam debut internasional. Kala itu pada laga melawan Australia.

8. Oleksandr Zinchenko

Dia merupakan gelandang asal Ukraina. Zinchenko kini membela klub Rusia, FC Ufa. Yang membuatnya istimewa adalah, predikat sebagai pencetak gol termuda Ukraina, 19 tahun, mengalahkan sang legenda, Andriy Shevchenko.

Bakat besar Zinchenko sekarang juga sudah tercium oleh sejumlah klub kenamaan. Yang kini rajin dikaitkan adalah Borussia Dortmund dan Manchester City.

9. Leroy Sane

Dia adalah salah satu pemain paling diburu saat ini. Sane yang masih tercatat sebagai pemain Schalke dibidik Manchester City, Bayern Munich hingga Real Madrid.

Berposisi sebagai winger, pemain 19 tahun itu sudah 3 kali tampil buat Der Panzer. Kreativitas serta daya jelajah yang dimiliki Sane, diharapkan bisa memberikan warna baru bagi permainan Jerman nanti.

10. Bartosz Kapustka

Anthony Martial Ogah Disamakan dengan Thierry Henry

Lagi-lagi pemain yang kurang dikenal. Kapustka bermain untuk timnas Polandia. Dia berposisi sebagai gelandang, lebih tepatnya pemain jangkar.

Usianya masih 19 tahun, tapi Kapustka mendapat kepercayaan untuk bermain bareng dan menyokong kinerja Robert Lewandowski di lini depan.

Penyerang Buangan MU Langsung Tebar Pesona di Sevilla

11. Emre Mor

Posisinya adalah winger. Sedangkan julukannya ialah 'Messi Turki'. Dari sana sudah bisa dibayangkan bagaimana gaya bermain serta bakat Mor. Sebelum berangkat ke Prancis, Mor baru saja merampungkan transfernya dari FC Nordsjaelland ke Borussia Dortmund. (one)

Anthony Martial Beberkan Sebab Mau Gabung Sevilla
Striker Manchester United, Marcus Rashford

Marcus Rashford Gantikan Kylian Mbappe di PSG?

Marcus Rashford sejauh ini masih betah di MU, namun kondisinya bisa berubah di akhir musim nanti.

img_title
VIVA.co.id
8 Maret 2022