Hodgson dan Conte Jadi Pelatih Termahal di Piala Eropa 2016
- Zimbio.com
VIVA.co.id – Perhelatan Piala Eropa 2016 akan dimulai dalam beberapa hari ke depan. Setelah mengupas serba-serbi pemain, bakal menjadi menarik jika kita mengungkap siapa sebenarnya pelatih yang menerima gaji paling tinggi di turnamen sepak bola terbesar antar negara Eropa ini.
Ada dua pelatih yang menerima gaji sangat besar di ajang Piala Eropa 2016. Mereka adalah manajer Inggris, Roy Hodgson, dan juru taktik Italia, Antonio Conte.
Dilansir Football Italia, kebanyakan pelatih di Piala Eropa 2016, menerima gaji di kisaran €3 juta. Sebut saja Fatih Terim (Turki), Joachim Loew (Jerman), dan Vicente Del Bosque (Spanyol).
Terim menerima gaji sebesar €3,5 juta per tahun. Sedangkan, gaji Loew berselisih €0,3 juta dari Terim. Dan Del Bosque dibayar €3 juta per tahun untuk menangani Spanyol.
Berbeda dengan tiga rekannya, Conte justru mendapatkan upah di angka €4,1 juta atau setara Rp62 miliar. Sedangkan, Hodgson dinobatkan menjadi pelatih termahal di Piala Eropa 2016. Dia menerima kontrak sebesar €5 juta atau senilai Rp76 miliar, per tahun.
Bergeser ke pelatih yang mendapat gaji terendah. Pelatih Rumania, Anghel Iordanescu, masuk ke dalam kategori tersebut.
Federasi Sepakbola Rumania, FRF, membayar Iordanescu sebesar €120 ribu per tahun. Angka ini sama dengan gaji sepekan beberapa pemain bintang di Premier League.
Lalu, pelatih Rusia, Leonid Slutsky, digaji dengan sistem komisi dan bonus. Artinya, besaran uang yang diterima Slutsky bergantung pada hasil Rusia pada setiap pertandingan.