Institut Teknologi PLN Gelar Wisuda Ke-45: 732 Lulusan Melangkah ke Dunia Profesional

Sebanyak 732 Wisudawan dan Wisudawati mengikuti Prosesi Wisuda ITPLN.
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta, VIVA – Institut Teknologi PLN (ITPLN) kembali menyelenggarakan prosesi Wisuda yang ke-45, bertempat di Sasana Kriya Taman Mini Indonesia Indah (TMII) pada Senin 25 November 2024. Pada Wisuda meluluskan sebanyak 732 wisudawan dan wisudawati dari berbagai program studi, mulai dari jenjang Ahli Madya, Sarjana hingga Magister.

Wisuda ke-45 dengan tema “Empowering global excellence through sustainable applied education and Industry partnership” ini juga menjadi momen spesial karena menghadirkan sejumlah tokoh penting sebagai di antaranya Komisaris Utama PT PLN (Persero) Burhanuddin Abdullah.

Dalam orasi ilmiahnya, Burhanuddin mengungkapkan momen ini adalah momentum ketika mimpi menjadi kenyataan, ketika segala upaya dan pengorbanan yang telah wisudawan dan wisudawati lalui akhirnya membuahkan hasil. "Jangan pernah berhenti bermimpi besar, jangan pernah berhenti berusaha dan jangan pernah berhenti percaya pada kemampuan Anda untuk mengubah dunia," katanya dalam keterangan tertulis, Selasa 26 November 2024.

Rektor ITPLN, Prof. Dr. Ir. Iwa Garniwa MK, MT., IPU., ASEAN Eng dalam pidatonya menyampaikan rasa bangga atas pencapaian para lulusan. Ia menegaskan pentingnya peran lulusan ITPLN dalam mendukung transisi energi menuju Net Zero Emission 2060. “Kami percaya bahwa para lulusan ITPLN adalah generasi unggul yang akan menjadi penggerak transformasi di sektor energi dan ingatlah kalian para Ksatria Petir yang tidak terlena oleh pujian tetapi tidak tumbang oleh cacian,” ujar Prof. Iwa.

Dalam Buku Wisuda ITPLN Ke-45 Kepala LLDIKTI Wilayah III Prof. Dr. Toni Toharudin, S.Si., M.Sc. mengungkapkan, “Institut Teknologi PLN telah membuktikan dirinya sebagai lembaga pendidikan yang berkomitmen dalam mencetak lulusan yang tidak hanya memiliki pengetahuan dan keterampilan yang kuat, tetapi juga memiliki karakter dan integritas yang tinggi.”

Sebagai institusi yang dipercaya oleh PLN dalam mencetak tenaga ahli di bidang energi, ITPLN terus berkomitmen menghasilkan lulusan berkualitas yang siap bersaing di era global. 

Executive Vice President (EVP) Pelayanan Pegawai PT PLN (Persero) dan Ketua Dewan Pengawas YPK PLN Suparyanto mengungkapkan dalam sesi sambutannya bahwa lulusan berprestasi ITPLN akan langsung mengikuti proses rekrutmen di PT PLN (Persero) dan jika memenuhi standar kelulusan, akan bergabung dalam program On Job Training (OJT) pegawai PLN serta tidak bersaing memperebutkan kuota tertentu.

Viral Momen Haru Wanita 71 Tahun Wujudkan Cita-cita Lulus S3, Seminggu Wisuda Lalu Meninggal

Dengan jumlah lulusan yang terus bertambah, ITPLN optimistis memberikan dampak nyata bagi pengembangan sektor ketenagalistrikan dan energi terbarukan yang ada di Negeri ini.

Acara ini diakhiri dengan prosesi pelepasan dan ucapan selamat dari jajaran pimpinan ITPLN kepada seluruh wisudawan dan wisudawati. Semangat dan optimisme mengiringi para lulusan untuk melangkah ke masa depan, membawa nama baik ITPLN sebagai almamater.

Dinar Candy Diam-diam Diwisuda, Kini Punya Gelar Sarjana Manajemen
Matana University menggelar wisuda ke-6 sekaligus merayakan Dies Natalis ke-10.

Tantangan Penggunaan Kecerdasan Buatan di Dunia Pendidikan

Kehadiran Kecerdasan Buatan (AI) memberikan kemudahan dalam segala hal. Namun saat merambah ranah akademis, maka hal ini harus digunakan dengan penuh bertanggungjawab.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024