Kupas Tuntas 10 Soal CPNS TWK, Lengkap dengan Kunci Jawabannya

Tes Seleksi Kompetensi Dasar Calon PNS
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA – Kunci jawaban soal Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) menarik untuk diketahui. Seperti diketahui Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) merupakan salah satu tahapan bagi peserta CPNS.

Bagi Anda yang ingin lolos seleksi CPNS, setidaknya memahami terkait soal TWK yang menjadi salah satu jenis tes yang harus Anda selesaikan. TWK atau kepanjangan dari Tes Wawasan Kebangsaan adalah salah satu jenis tes yang menguji pengetahuan umum peserta seputar kebangsaan.

Kamu akan menemukan tes ini dalam tahap tes SKD (Seleksi Kemampuan Dasar) di penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil. Belajar maupun latihan mengerjakan soal TWK CPNS 2023 mungkin bisa meningkatkan peluang Anda untuk lolos CPNS tahun ini. 

Berikut soal-soal yang bisa Anda kerjakan yang lengkap beserta kunci jawaban, yang bisa Anda kerjakan untuk melatih kemampuan Anda jelang CPNS, dikutip dari buku Modul Resmi Taktis CPNS 2023.

1. Prinsip-prinsip demokrasi yang dikembangkan di Indonesia adalah sebagai berikut, kecuali....

A .Pemerintah berdasarkan konstitusi
B. Keterlibatan warga negara dalam pembuatan public policy
C. Peradilan yang bebas dan tidak memihak
D. Kebebasan untuk berserikan dan memaksakan pendapat
E. Pemilihan umum yang bebas,jujur, dan adil.

Jawabannya: D.

2. Kesadaran nasionalisme purba di Indonesia salah satunya ditunjukkan dengan...

Siap-siap Daftar CPNS 2024, Ini Dia Soal Latihan serta Kunci Jawaban yang Bisa Anda Pelajari

A. Munculnya berbagai organisasi keagamaan di daerah
B. Meleburnya paham kedaerahan menjadi satu kesadaran nasional
C. Perang melawan kolonialisme di berbagai daerah
D. Munculnya berbagai organisasi cendekiawan di berbagai daerah
E. Rasa tidak suka pada penjajahan oleh imperialisme barat.

Jawabannya: C.

Omongan Lawas Novel Baswedan soal Karma Firli Bahuri: Tak Usah Dibalas, Nanti Jatuh Sendiri

3. Nilai-nilai ketuhanan yang mewarnai nasionalisme Indonesia menjadi pembeda gaya nasionalime NKRI dengan negara-negara barat. Pandangan di atas sebagaimana seperti diungkapkan oleh...

A. Ir. Soekarno
B. Mohammad Hatta
C. Agoes Salim
D. Soepomo
E. Moh. Yamin

Bukannya Belajar, Peserta Tes CPNS Kepergok Bawa Jimat Hingga Bunga Kantil

Jawabannya:  A.

4. Berikut ini yang termasuk upaya-upaya meningkatkan jiwa nasionalisme di sekolah adalah....

A. Memberikan pendidikan dini tentang sikap-sikap nasionalisme
B. Selalu menggunakan produk-produk dalam negeri
C. Mempelajarai dan melestarikan budaya dan kesenian daerah
D. Menanamkan sikap cinta tanah air dan menghormati jasa para pahlawan dengan ikut upacara setiap Senin
E. Menggunakan busana batik dan abahasa daerah di manapun dan kapanpun

Jawabannya: D

5. Dalam rangka mencapai tujuan nasional yang baik dan menciptakan good governance maka diperlukan norma etika PNS yang landasan konstitusionalnya adalah...

A. Pancasila
B. Pembukaan UUD 1945
C. UUD 1945
D. RENSTRANAS
E. RENJA

Jawabannya: C

6. Faktor yang menyebebkan korupsi meliputi dua faktor yaitu internal dan eksternal. Berikut ini yang bukan termasuk faktor eksternal adalah...

A. Instabilitas politik
B, Pemimpin yang buruk
C. Gaji yang rendah
D. Lemahnya hukum
E. Gaya hidup konsumtif

Jawabannya: E

7. Penyatuan yang terjadi karena adanya pengaruh dari penguasa dan bersifat paksaan disebut dengan....

A. Integritas bangsa
B. Integritas normatif
C. Integritas ideologis
D. Integritas fungsional
E. Integritas koersif

Jawabannya: E.

8. Bela negara yang dilakukan dengan jalan pengabdian sesuai dengan profesinya masing-masing merupakan bentuk bela negara dari aspek....

A. Normatif
B. Informal
C. Profesi
D. Non Fisik
E. Fungsional

Jawabannya: A

9. Pertahanan negara disusun dengan memperhatikan kondisi Indonesia sebagai...

A. Negara Kepulauan
B. Negara berkembang
C. Negara maritim
D. Negara pluralis
E. Negara berideologi pancasila

Jawabannya: A

10. Tujuan pembangunan nasional dituangkan dalam pembukaan UUD 1945 alinea ke...

A. I
B. II
C. III
D. IV
E. v

Jawabannya: D

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya