31 Jurnalis Indonesia Timur Ikuti Pelatihan Cek Fakta Jelang Pemilu 2024

AMSI Gelar Pelatihan Cek Fakta Jelang Pemilu 2024 di Makassar, Sulawesi Selatan
Sumber :
  • Dok AMSI

VIVA – Sebanyak 31 jurnalis dari 31 media di wilayah Indonesia Timur mengikuti pelatihan cek fakta melawan disinformasi dan misinformasi jelang Pemilu 2024. Pelatihan ini merupakan seri keempat dari lima seri pelatihan yang digelar Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) bekerja sama dengan koalisi Cek Fakta, Mafindo, AJI, dan mendapat dukungan penuh Google News Initiative.

Wakil Mendagri: Sistem Politik atau Sistem Pemilu Indonesia Boros

Pada pelatihan hari pertama dan kedua, para peserta mendapat pelatihan tentang produksi prebunking dan debunking, dengan memanfaatkan teori dan aneka tools OSINT (Open-Source Intelligence). Pada hari ketiga, peserta akan berkesempatan praktik produksi prebunking dan debunking, serta mengenal gangguan informasi pemilu yang banyak ditemukan pada media sosial serta bagaimana memanfaatkan media sosial untuk distribusi konten cek fakta.

AMSI Gelar Pelatihan Cek Fakta Jelang Pemilu 2024 di Makassar, Sulawesi Selatan

Photo :
  • Dok AMSI
Bawaslu: 'Lapor Mas Wapres', Pemilu dan Pilkada Jangan Digelar di Tahun yang Sama

Pelatihan cek fakta seri Makassar digelar 14-16 November 2023, dibuka oleh Wakil Ketua Umum AMSI sekaligus CEO KGI Network, Upi Asmaradhana. Menurut Upi, Gerakan cek fakta merupakan salah satu program andalan AMSI yang diinisiasi sejak 2018 yang didalamnya ada AJI dan Mafindo. Karena tahapan inti pemilu serentak 2024 sudah sangat dekat, maka pelatihan ini menjadi sangat penting.

"Pelatihan ini bertepatan dengan peristiwa politik 2024. Sangat penting ini pelatihan karena memberi bekal teori dan kemampuan teknis bagaimana kita memperoduksi pre dan debunking untuk melawan misinformasi dan disinformasi," ujar Upi dalam keterangannya yang diterima VIVA, Jakarta, Rabu (15/11/2023).

Organisasi Pers Sebut Sebagian Besar Jurnalis Dibunuh secara Sengaja oleh Israel di Gaza

AMSI menghadirkan dua trainer cek fakta yakni Rony Adolf Buol yang juga Pemimpin Redaksi Zona Utara dan Fact Checker Tempo Zainal Abidin. Sementara materi media sosial dan multimedia production disampaikan jurnalis multimedia yang juga direktur eksekutif AMSI, Adi Prasetya.

AMSI gelar Pelatihan Cek Fakta Jelang Pemilu 2024 di Makassar, Sulawesi Selatan

Photo :
  • Dok AMSI

"Kita perlu mengenalkan media sosial dengan karakteristik dan audien spesifiknya, untuk meluaskan distribusi konten cek fakta, karena faktanya selama ini hoaks, mis dan disinformasi beredar dan direpost di media sosial. Jadi ,kita juga perlu berada di gelanggang yang sama untuk melakukan prebunking dan debunking melawan persebaran hoaks," ujar direktur eksekutif AMSI, Adi Prasetya.

Pelatihan  yang digelar di Makassar ini diikuti oleh 31 media di wilayah Indonesia Timur, yakni provinsi Sulawesi Utara, Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, Maluku, Maluku Utara, Gorontalo dan Papua Tengah.

Menkopolkam Budi Gunawan

Budi Gunawan Minta Usulan KPU jadi Badan Ad Hoc Dikaji Lebih Dalam

Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Menko Polkam) RI, Budi Gunawan meminta usulan KPU jadi lembaga Ad Hoc.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024