Universitas Bakrie dan VIVA Group Kolaborasi Hadirkan Creative Center

Penandatanganan kerja sama Universitas Bakrie dan VIVA Group di Bakrie Tower, Jakarta.
Sumber :
  • Universitas Bakrie

VIVA Edukasi - Universitas Bakrie dan VIVA Group berkolaborasi dengan menghadirkan Creative Center untuk menjawab tantangan dunia media dan industri kreatif di era serba digital.

Wakil Mendagri Sebut AI Dahsyat tapi Harus Bijaksana untuk Menggunakannya

Kolaborasi ini diresmikan dengan penandatanganan kerja sama oleh Managing Director VIVA Group, Dr. Ir. Arief Yahya  dengan Rektor Universitas Bakrie, Prof. Ir. Sofia W. Alisjahbana di Bakrie Tower, Jakarta, Selasa (7/3).

Kehadiran Creative Center akan menjadi laboratorium yang mendukung pengembangan industri media, dunia keratif, dan teknologi informasi di Indonesia.

Wujud Nyata Komitmen Kelompok Usaha Bakrie dalam Mencerdaskan Bangsa dan Generasi Muda

Universitas Bakrie dan VIVA Group Kolaborasi Hadirkan Creative Center

Photo :
  • Universitas Bakrie

"Kami menyambut baik kerja sama ini," ujar Rektor Universitas Bakrie Prof Sofia.

Selamat! Universitas Bakrie Gelar Wisuda ke-XIV, Lahirkan 882 Generasi Unggul Siap Membangun Negeri

Hal senada disampaikan oleh Arief Yahya yang berharap ada kolaborasi positif antara pihak kampus dengan dunia industri media yang berada di bawah naungan VIVA Group.

"Kita harus cepat beradaptasi dan berkolaborasi dalam menghadapi tantangan di bisnis media ini," ujar Arief Yahya.

Keberadaan Creative Center ini, selain untuk pengembangan media, tapi juga bisa menjadi sarana pengujian produk-produk baru dan solusi efektif bagi dunia media dan industri kreatif di Indonesia.

Usai penandatanganan kerja sama dilanjutkan dengan Acara workshop "Adaptasi Artificial Intelligence di Industri Media". 

Dr. Jerry Heikal dalam acara wokshop AI di Universitas Bakrie

Photo :
  • Universitas Bakrie

Workshop dihadiri karyawan dan wartawan VIVA Group dengan menghadirkan pemberi materi dari dosen-dosen Universitas Bakrie: 

Dr. Jerry Heikal (Dosen Magister Manajemen) yang menyampaikan materi tentang Data Analytics, dan Guson Prasamuarso Kuntarto, S.T., M.Sc. (Dosen Informatika) memaknai Artificial Intelligence.

Guson Prasamuarso Kuntarto dalam workshop AI di Universitas Bakrie

Photo :
  • Universitas Bakrie

Sedangkan pemateri lain dari Ketua Umum Asosiasi Media Siber Indonesia, Wenseslaus Manggut soal Sikap Media terhadap kehadiran Artificial Intelligence. Acara workshop ditutup dengan diskusi kelompok yang dibimbing oleh dosen-dosen Universitas Bakrie.

Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka.

Gibran Rencanakan Sekolah AI Pertama di Indonesia, Perusahaan Amerika Siap Bantu

Gibran Rakabuming Raka, mengungkapkan rencana perusahaan teknologi multinasional asal Amerika Serikat, NVidia, untuk membuka sekolah khusus pengembangan AI.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024